visitaaponce.com

Jelang Tampil di JGTC, Charlie Burg Rilis Single Before We Step Inside

Jelang Tampil di JGTC, Charlie Burg Rilis Single Before We Step Inside
Charlie Burg(MI/HO)

MENJELANG penampilan perdananya di Indonesia, musisi asal Brooklyn, Amerika Serikat (AS), Charlie Burg, merilis single terbarunya Before We Step Inside. Burg dijadwalkan tampil sebagai bintang utama festival musik The 46th Jazz Goes to Campus (JGTC) di Jakarta pada 12 November 2023 mendatang di FEB UI Campus Grounds.

Single Before We Step Inside menjadi karya pertama Burg sejak album Infinity Tall, yang ia rilis pada 2022. 

Lagu terbaru Burg itu, awalnya, adalah sebuah voice memo yang sempat terlupakan. Musim panas ini, Burg secara tidak sengaja menemukannya kembali. 

Baca juga: 13 Kali Duduki Puncak Billboard, Drake Samakan Rekor dengan Michael Jackson

Ia kemudian mengunggah cuplikan dari lagu tersebut ke TikTok dan menangkap perhatian banyak orang. Penggemar dan banyak rekan musisi Burg memintanya untuk merilis lagu itu secara resmi. Sebagian dari mereka bahkan mengunggah cover versi mereka sendiri.

 

Before We Step Inside menceritakan tentang hubungan yang hampir berakhir, dibawakan layaknya sebuah percakapan antara dua orang dengan permainan gitar yang serba optimistis, lengkap dengan groove yang pas.

Tentang perilisan lagu terbarunya, Burg mengatakan, "Before We Step Inside menceritakan tentang ketakutan dua orang sebelum mereka masuk ke sebuah pesta, namun keduanya kemudian berdansa untuk menghilangkan penderitaan mereka. Lagu ini  memperlihatkan kontras antara rasa keputusasaan dan rasa kebahagiaan,"

Baca juga: Neriah Rilis Album Perdana Cause of Death

November mendatang, Burg siap menggelar tur Asia perdananya, termasuk mengunjungi Indonesia. Di Indonesia, Burg akan tampil sebagai headliner atau bintang utama di The 46th Jazz Goes to Campus, yang merupakan festival jazz tertua di Indonesia. 

Ia akan berbagi panggung dengan Sheila Majid dan Tohpati, Yura Yunita, Tulus, Maliq & The Essentials, Mahalini, Barry Likumahuwa & The Rhythm Service feat. Candra Darusman, Fariz RM, Reality Club, Ardhito Pramono dan sebagainya. 

Burg juga dijadwalkan tampil di VERY Festival di Bangkok, yang turut menampilkan Joji, Nothing But Thieves, dan Bloc Party. (RO/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat