visitaaponce.com

Aksi Panggung Ed Sheeran Memukau Penggemarnya di Jakarta

Aksi Panggung Ed Sheeran Memukau Penggemarnya di Jakarta
Penyanyi Ed Sheeran membawakan lagu pada konser bertajuk Ed Sheeran +-=:x tour in Indonesia(Antara)

BINTANG pop asal Inggris Ed Sheeran menyajikan pengalaman baru menonton konser kepada penggemarnya di Indonesia. Menggelar konser bertajuk ‘+–=÷× Tour’ (dibaca : Mathematics Tour) di Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (2/3) malam, Ed hadir dengan konsep panggung 360 derajat.

Jika kebanyakan konser musik membangun panggung di satu sisi bangunan pertunjukkan, Ed justru menghadirkan panggung berbentuk lingkaran persis di tengah. Memberikan pengalaman menonton konser yang berbeda kepada penggemarnya dan diklaim sebagai yang pertama di Indonesia.

Dengan panggung berbentuk lingkaran di bagian tengan stadion, puluhan ribu penggemar bisa melihat penampilan Ed Sheeran dengan leluasa. Begitu juga dengan penyanyi berusia 33 tahun itu yang terlihat leluasa menyapa penggemar dari berbagai sisi. Menariknya, panggung bisa berputar secara otomatis, sehingga Ed tanpa perlu berjalan ke setiap sudut panggung untuk menyapa penggemar.

Baca juga : 2.025 Personel Gabungan Amankan Konser Ed Sheeren

Kembali ke Jakarta setelah konser pertamanya ‘Divide’ di Gelora Bung Karno (GBK)  pada 2019 lalu, Ed Sheeran membuka penampilanya dengan lagu tides, riuh sorakan penggemar pun menyambut kedatangannya.

"Halo Jakarta, aku datang dari kota kecil di Inggris menempuh perjalanan jauh ke sini. Di sini aku sekarang di atas panggung di Jakarta," kata Ed saat menyapa para penggemarnya.

Menggunakan kaos berwarna hitam dengan simbol Mathematics dibagian depan dman tulisan Jakarta di bagian belakang, Ed melanjutkan penampilannya. Dia mengajak para penonton untuk berdiri dan bergoyang dan bernyanyi bersamanya dalam lagu Shiver.

Baca juga : Penonton Tetap Antusias Nonton Konser Ed Sheeran di JIS

Membawakan lagu The A Team, Seketika JIS berubah dengan puluhan lampu flash, para penonton dibuat terpana dengan kepiawaian Ed dalam memainkan gitar.

Dihadapan sekitar 50 ribu penonton, Ed Sheeran membawakan Lebih dari 20 tembang lagu, dengan durasi konser sekitar 2 jam. Beberapa lagu andalan seperti shape of you, thinking out loud, Galway Girl hingga Photograph dibawakannya.

Penyanyi Calum Scott menjadi musikus yang membuka konser. Sejumlah tembang lagu andalan Calum seperti you are the reason, haven hingga dancing on my own dinyanyikan nya. Penyanyi asal Inggris itu memang sudah dijadwalkan selama enam bulan pada 2024 akan mendukung konser Ed Sheeran.

Sementara itu, sebelum naik ke atas panggung, Ed Sheeran menyempatkan diri untuk blusukan di Jakarta. Berbeda dari kunjungannya di Thailand dan Malaysia, yang mana Ed mencicipi jajanan lokal. Di Jakarta Ed justru menyempatkan waktu berkunjung ke Pasar Santa, Jakarta Selatan.

Bukan melakukan wisata kuliner, di Pasar Santa Ed justru membagikan vinyl dari albumnya secara gratis ke beberapa toko musik. Terasa spesial, vinyl tersebut juga bertandatangan Ed.(Z-8)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat