visitaaponce.com

Ini Negara Asia Tenggara yang tidak Pernah Dijajah

Ini Negara Asia Tenggara yang tidak Pernah Dijajah
Wisatawan mengendarai gajah di depan kuil Buddha tua di Ayutthaya, sekitar 70 km utara Bangkok.(AFP/Mladen Antonov.)

TAHUKAH anda bahwa ada satu negara di Asia Tenggara yang tidak pernah dijajah oleh negara lain? Negara tersebut ialah negara yang dijuluki sebagai negara gajah putih, yaitu Thailand.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), penjajah adalah negeri atau bangsa yang menjajah atau menguasai suatu daerah. Biasanya penjajahan terjadi untuk memaksa satu bentuk pemerintahan atas suatu wilayah atau negara lain atas satu usaha untuk memperoleh wilayah baik secara paksa atau damai. 

Thailand sejak awal sudah membuka diri terhadap negara-negara luar sehingga tidak dijajah oleh bangsa lain. Dengan tanah yang bisa dibilang kurang subur, penjajah pun tak tertarik dengan sumber daya alam mereka. Tak hanya itu, Thailand dapat mengekploitasi persaingan dan ketegangan antara Indocina Prancis dan Kerajaan Inggris.

Hingga 1939, Thailand dikenal dengan nama Siam. Kerajaan Siam mempunyai dasar yang cukup terbuka dengan budaya Barat. Saat negara lain menjadi korban penjajahan, Kerajaan Siam sibuk melakukan tindakan modernisasi. Selain modernisasi, Kerajaan Siam menggunakan sistem pemerintahan Mandala yang membangun kekuatan tentara lokal di wilayah yang berada di luar jangkauannya.

Lalu ada juga Perjanjian Browing, yakni perjanjian untuk menghapus monopoli pajak perdagangan luar negeri untuk menghindari penjajahan di tanah mereka. Kerajaan Siam yang bertindak sebagai buffer state atau negara pemisah/penyangga atas daerah-daerah jajahan Inggris dan Perancis menjadikannya satu-satu negara di Asia Tenggara yang tidak pernah dijajah. (OL-14)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat