visitaaponce.com

Celebrity Doctor Abelina Dini Fitria Berbagi Kisah Veganisme dan Kecantikan

Celebrity Doctor Abelina Dini Fitria Berbagi Kisah Veganisme dan Kecantikan
dr. Abelina Dini Fitria, Dipl. AAAM, MM, MARS(Dok pribadi)

Celebrity Doctor, Abelina Dini Fitria berbagi kisah bagaimana dirinya menjalani hidup keseharian dengan veganisme, sebuah filosofi dan gaya hidup yang peduli dan mempraktikkan kehidupan tanpa segala bentuk eksploitasi hewan.

Menurutnya, pola makanan yang banyak berasal dari tumbuhan bisa memperpanjang usia jadi bisa untuk anti aging. Kita kan setelah makan daging lebih berat prosesnya di dalam tubuh.

Dia pun kemudian berbagi sekaligus mengedukasi para pengikutnya di akun media sosial dengan cara memberi contoh dimulai dari diri sendiri. "Aku harus menunjukkan lifestyle yang mendukung ke arah sana dan kita tunjukkan ke mereka manfaatnya apa. Kita harus bikin mereka tahu dampaknya apa, rasanya enak dan berefek kesehatan yang baik, ditambah benefit jangka panjang. Ya kalau bisa dimasukikan juga
kurikulum tentang sustainability di sekolah, itu international school sudah memulainya," kata dokter lulusan  Universitas Pelita Harapan Fakultas Kedokteran ini di Jakarta, akhir pekan lalu.

Sebagai influencer, dokter Abelina juga sering ditanya oleh pengikut terkait merawat kulit dan tubuh, termasuk konten bertema langsing dan skin care.

Saat ditanya tren masa kini kebutuhan kulit yang putih atau glowing, dia menjawab demikian, "Kalau dulu kita benar-benar arahnya Hollywood. Tapi sekarang Korea waves memberi positive impact. Kita kan orang asia jadi kulit kita lebih mirip dengan kondisi kulit Korea."

Meski demikian dia menambahkan saat ini orang lebih memperhatikan antipenuaan. "Umur manusia sekarang lebih panjang makanya anti aging is a trend. Karena banyak orang tua yang tetap ingin terlihat cantik. Kita juga belajar proporsi wajah bagaimana orang terlihat lebih muda.
Aku referensinya bagaimana muka mereka saat masih muda, jadi jangan mencetak muka orang lain. Tapi kita melihat mereka di their best year." (OL-12)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat