visitaaponce.com

KLHK Ingin Personel Manggala Agni Masuk Jabatan Fungsional

KLHK Ingin Personel Manggala Agni Masuk Jabatan Fungsional
Petugas berusaha memadamkan kebakaran hutan dan lahan.(Antara)

MANGGALA Agni yang merupakan brigade pengendalian kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di bawah Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) merayakan hari jadi ke-20 pada 13 September 2022.

Berkaitan dengan itu, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya mengunggkapkan dirinya tengah memperjuangkan agar satuan Manggala Agni dapat bergabung menjadi bagian dari jabatan fungsional di KLHK.

"Kami terus mendukung Manggala Agni soal kebijakan tenaga honoroer yang kita komunikasikan ke Kementerian PAN-RB dan telah disetujui bertahap. Bahwa, Manggala Agni akan jadi jabatan fungsional," jelas Siti dalam rapat kerja dengan Komisi IV DPR, Selasa (13/9).

Baca juga: Kasus Karhutla di Asia Diprediksi Meningkat 14% pada 2030

Diketahui, ketika terjadi kebakaran hutan dan polusi asap pada 1997-1998, Dirjen Perkebunan yang sebelumnya berada di bawah Departemen Pertanian, bergabung dan menjadi Departemen Kehutanan dan Perkebunan. 

Lalu, pada Juli 1999, dibentuk Direktorat Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Kebun. Selanjutnya, pada 2004, berganti menjadi Direktorat Pengendalian Kebakaran Hutan.

Berdasarkan evaluasi, Brigade Pemadaman Kebakaran Hutan masih tersebar dan tidak berada dalam satu garis komando yang jelas. Serta, tidak ada satu lembaga tunggal yang menangani kebakaran hutan dan lahan, berikut masih kurangnya sumber daya pengendalian kebakaran hutan dan lahan.

Baca juga: Ancaman Karhutla Tinggi, Babel Waspada

Alhasil, Departemen Kehutanan kemudian membentuk brigade pengendalian kebakaran hutan yang diberi nama Manggala Agni. Saat ini, terdapat lebih dari 1.500 personel Manggala Agni yang tesebar di 34 daerah operasional di seluruh Indonesia.

"Langkah montoring pengendalian karhutla terus kita lakukan. Kami mengikuti semua komitmen yang saya yakini, semuanya untuk kebaikan kinerja KLHK dan masyarakat," pungkas Siti.

Ketua Komisi IV DPR RI Sudin juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Manggala Agni. Pihaknya berharap meski biaya operasional dan fasilitas kerja Manggala Agni belum tercukupi, namun personel tetap semangat dan siaga dalam mencegah karhutla.(OL-11)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat