visitaaponce.com

Masjid Terapung, Pilihan Wisata Religi Nan Indah di Utara Bangka

Masjid Terapung, Pilihan Wisata Religi Nan Indah di Utara Bangka
Masjid terapung Al-Kautsar di Bangka Belitung (Babel).(MI)

MASJID terapung yang berada di Pantai Tanjung Putat, Kelurahan Mantung, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi ketika berkunjung ke Bangka Belitung (Babel). Masjid terapung nan indah dengan bangunan menjorok ke laut di utara Bangka itu dinamakan Masjid Al-Kautsar.

Masjid Al-Kautsar yang terinspirasi dari Masjid Apung di Palu, Sulawesi Tengah itu diresmikan mantan Bupati Bangka Mulkan pada tahun 2021 lalu.

Bangunan utama masjid terapung Al-Kautsar dihiasi dengan 5 kubah di bagian atapnya. Bagian tersebut menjadi salah satu yang paling perhatian para pengunjung dari keseluruhan bangunan masjid tersebut.

Baca juga: Aquabike Jetski Momentum Promosi Wisata Danau Toba

Sebagai pelengkap tidak jauh dari masjid tersebut di bangun sejumlah gazebo untuk wisatawan bersantai menghabiskan libur bersama keluarga.

Fitri, salah satu wisatawan dari Kota Sungailiat Bangka mengaku penasaran ingin melihat langsung masjid terapung tersebut, makanya ia datang langsung sembari berwisata.

"Ternyata memang indah, langsung menghadap ke laut, apalagi ada gazebo tempat untuk kita bersantai," kata Fitri, saat ditemui di area masjid, Jumat, (24/11).

Baca juga: Hotel Tertipis di Indonesia ada di Salatiga

Selain itu, di destinasi wisata masjid terapung Al-Kautsar juga terdapat sejumlah UMKM yang menjual beraneka macam minuman dan makan dengan harga terjangkau.

Sementara itu, Pj Bupati Bangka Muhammad Haris mengatakan, keberadaan masjid terapung di destinasi wisata Pantai Putat menjadi pilihan wisatawan saat berwisata ke Bangka.

"Destinasi kita banyak, nah semakin banyak akan semakin menarik wisatawan untuk berkunjung ke daerah kita, terlebih dengan ada masjid terapung ini," ungkapnya.

Masjid terapung ini merupakan wisata religi, sebab selain berwisata, wisatawan bisa sambil beribadah salat di masjid tersebut.
 

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat