visitaaponce.com

Lestarikan Lingkungan, PT Adhi Karya Lakukan Penanaman 16 Ribu Bibit Mangrove

Lestarikan Lingkungan, PT Adhi Karya Lakukan Penanaman 16 Ribu Bibit Mangrove
Kegiatan penanaman 1.000 pohon mangrove yang dilakukan PT Adhi Persada Gedung (APG) di Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai, Bali.(Ist)

DALAM upaya kolektif melindungi lingkungan dan memitigasi perubahan iklim dan memeriahkan rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-64, PT Adhi Karya (Persero) Tbk. (Adhi) menyelenggarakan penanaman pohon serentak bersama anak usaha Adhi di enam titik seluruh Indonesia.

Kegiatan yang diberi nama "Adhigreen" dilaksanakan pada 21 Februari 2024 yang bertepatan dengan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional.

Kegiatan Adhigreen diinisiasi untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian alam dan memberikan kontribusi positif terhadap lingkungan lokal.

Baca juga : Cegah Perubahan Iklim, Tripatra Tanam 50 Ribu Pohon Mangrove dan Terestrial

Dalam hal ini, PT Adhi Persada Gedung (APG) berkerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Bali serta UPTD Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai Bali, turut menanam 1.000 pohon mangrove di Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai, Bali.

Dalam sambutannya, Direktur Utama PT Adhi Persada Gedung Yan Arianto mengatakan, selain untuk melestarikan lingkungan, kegiatan ini juga merupakan fokus Adhi untuk menjalankan  ESG (Environment, Social, dan Governance) pada tahun 2024.

"Kegiatan Adhigreen ini sejalan dengan fokus Adhi untuk menjalankan ESG (Environment, Social, dan Governance) pada tahun 2024. Pada tahun 2024 ini, kegiatan Adhigreen mengawali komitmen Adhi di awal tahun untuk penanaman pohon seterusnya.” ungkap Yan Arianto

Baca juga : Respons Perubahan Iklim, CKB Group Hadirkan Program CSR 'Cinta Kepada Bumi'

Yan Arianto menambahkan, Penanaman pohon serentak ini adalah langkah nyata Adhi bersama anak usahanya untuk menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan sehat.

"Melalui program Adhigreen diharapkan apa yang telah ditanamkan hari ini menjadi program yang berkelanjutan," jelas Yan.

"Adhi juga turut mengajak seluruh Insan Adhi dan komunitas pelestarian lingkungan untuk bergabung dalam upaya pelestarian lingkungan disekitar kita. Partisipasi aktif Adhi melalui Adhigeen ini dapat berkontribusi lebih dalam mendukung lingkungan hijau untuk mendukung pelestarian lingkungan," papar Yan..

Baca juga : Tanam Ribuan Bakau Bersama Kodim 1611 Badung, QNET Raih ISDA Award 2022

“Ini merupakan Langkah nyata Adhi bersama anak usahanya salah satunya PT Adhi Persada Gedung untuk menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan sehat melalui Program Adhigreen,” tambah Yan.

Sementara itu Kepala UPTD Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai, I Ketut Subandi mengucapkan terima kasih atas karya nyata Adhi dalam kepedulian lingkungan dan berharap karya nyata ini dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan.

“Terima kasih kepada PT Adhi Karya (Persero) Tbk. yang telah memberikan karya nyata untuk kepedulian terhadap lingkungan," jelasnya.

Baca juga : Peduli Lingkungan, Astra Property Gelar Penanaman Pohon di Ammaia Ecoforest

"Mudah-mudahan dengan karya nyata ini akan memberikan dampak positif bagi lingkungan khususnya di ekosistem mangrove di Taman Hutan Raya Ngurah Rai, Bali.” ungkap I Ketut Subandi

Adhigreen dilaksanakan secara simbolis di enam kota tersebar di proyek-proyek Adhi dengan melakukan kegiatan konservasi 16.ribu bibit pohon mangrove, kampanye pengelolaan limbah dan sampah, serta penyediaan kotak sampah botol plastik.

Pohon Mangrove yang ditanam berjumlah 1.000 bibit pohon di Bali, 8.000 bibit di Karawang, 4.000 bibit di Banten, 1.000 bibit di IKN, 1.000 bibit di Semarang, dan 1.000 bibit di Palembang. (S-4)

Baca juga : Sekjen KLHK Pimpin Tanam Mangrove di Bali

 

 

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat