visitaaponce.com

Turbulensi Hebat, Begini Kesaksian Penumpang Singapore Airlines

Turbulensi Hebat, Begini Kesaksian Penumpang Singapore Airlines!
Singapore Airlines alami turbulensi hebat, 1 penumpang tewas(AFP)

SEORANG penumpang Singapore Airlines menceritakan pengalaman mengerikan saat pesawat yang ditumpanginya saat mengalami turbulensi hebat. Insiden ini mengakibatkan satu penumpang meninggal dunia.

"Pesawat tiba-tiba mulai miring dan terjadi guncangan kuat. Saya bersiap menghadapi situasi tersebut, dan tiba-tiba pesawat merosot tajam. Penumpang yang tidak mengenakan sabuk pengaman terlempar ke langit-langit," kata penumpang Dzafran Amir, Selasa (21/5).

"Beberapa penumpang kepalanya terbentur kabin di atas hingga penyok. Mereka menabrak tempat lampu dan masker yang langsung rusak terkena benturan," tambahnya.

Baca juga : Turbulensi Singapore Airlines, Lebih dari 30 Orang Terluka dan Satu Meninggal Dunia

Pesawat tersebut adalah Boeing 777-300ER yang awalnya berangkat dari London menuju Singapura.

Setelah terbang selama 11 jam, pesawat yang membawa 211 penumpang dan 18 kru ini mengalami penurunan ketinggian dari 37 ribu kaki ke 31 ribu kaki di sekitar Laut Andaman, dekat Thailand.

Pesawat kemudian melakukan pendaratan darurat di Bandara Suvarnabhumi, Bangkok. Otoritas bandara melaporkan satu korban jiwa tanpa mengungkap jumlah pasti korban luka. Polisi imigrasi Thailand memastikan bahwa tim medis telah dikirim untuk membantu penumpang pesawat Singapore Airlines.

"Prioritas kami adalah memberikan seluruh bantuan bagi semua penumpang dan kru di pesawat," kata perwakilan Singapore Airlines. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat