visitaaponce.com

Israel Tolak Resolusi Gencatan Senjata Buatan AS di DK PBB

Israel Tolak Resolusi Gencatan Senjata Buatan AS di DK PBB
Ilustrasi:Israel Tolak Resolusi Gencatan Senjata Buatan AS di DK PBB(UNRWA)

ISRAEL menolak resolusi gencatan senjata yang diajukan sekutu utamanya, Amerika Serikat (AS) di Dewan Keamanan PBB. Pasalnya, dokumen tersebut bertentangan dengan keinginan Zionis yang berupaya mengejar kemenangan total atas Hamas dan akan membangun pemukiman Yahudi di Gaza, Palestina.

AS telah mengedarkan rancangan resolusi itu di DK PBB yang bertujuan untuk mewujudkan gencatan senjata di Gaza. Dewan tersebut menyambut baik resolusi yang berisi proposal gencatan senjata baru yang diumumkan pada 31 Mei oleh Presiden AS Joe Biden itu.

“Dewan itu mengharapkan resolusi tersebut dapat diterima oleh Israel juga Hamas,” kata seorang pejabat DK PBB, dilansir dari Al Jazeera, Jumat (7/6).

Namun seorang pejabat Israel mengatakan resolusi tersebut mengabaikan tujuan Israel untuk menghancurkan Hamas. Zionis juga keberatan dengan usulan resolusi yang menolak segala upaya perubahan demografis atau teritorial di Jalur Gaza.

Pejabat tersebut mengatakan Israel juga keberatan dengan referensi resolusi tersebut terhadap tindakan yang mengurangi wilayahnya untuk zona penyangga. Pasalnya Israel berencana memperluas pemukiman Yahudi di Gaza setelah menghabisi Hamas. (Cah/P-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akmal

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat