visitaaponce.com

13 Cara Cepat Menurunkan Berat Badan Alami dengan Efektif

13 Cara Cepat Menurunkan Berat Badan Alami dengan Efektif
Berikut 13 cara cepat dan efektif untuk menurunkan berat badan(Freepik)

KENAIKAN berat badan ini membuat seseorang tentu menjadi kurang percaya diri. Pasalnya perubahan penampilan fisiknya dapat mempengaruhi citra diri dan rasa percaya diri secara keseluruhan. 

Hal ini dapat memengaruhi berbagai aspek kehidupan sehari-hari, termasuk interaksi sosial, performa di tempat kerja, dan kesejahteraan secara emosional.

Dalam beberapa kasus, kenaikan berat badan yang signifikan dapat menyebabkan masalah kesehatan fisik dan mental, seperti obesitas, gangguan makan, dan depresi. 

Baca juga : Inilah Minuman untuk Turunkan Berat Badan Secara Alami

Oleh karena itu, penting bagi seseorang yang mengalami kenaikan berat badan terus menerus untuk mencari cara untuk mengatasi masalah ini secara holistik, termasuk dengan mengadopsi pola makan sehat, rutin berolahraga, mengelola stres, dan mendapatkan dukungan sosial dan profesional yang diperlukan.

Nah, pada artikel ini kita akan membahas cara yang cepat untuk menurunkan berat badan. Dengan begitu yuk langsung disimak penjelasan berikut.

Cara Cepat Menurunkan Berat Badan

Untuk menurunkan berat badan dengan cepat, penting untuk mengurangi asupan kalori dan meningkatkan aktivitas fisik. Berikut beberapa cara yang dapat dicoba:

Baca juga : Jenis Diet Sehat Terbaik Turunkan Berat Badan

1. Konsumsi protein saat sarapan

Makanan tinggi protein dapat mengontrol hormon nafsu makan, membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Pilihlah makanan sarapan yang kaya protein seperti yang dijelaskan dalam penelitian di BMJ Journals.

2. Kurangi gula dan karbohidrat olahan

Karbohidrat olahan dan gula cenderung membuat cepat lapar karena kurang mengandung serat dan nutrisi. Hindari asupan berlebihan dari kedua zat ini untuk mengurangi penimbunan lemak dalam tubuh.

3. Tingkatkan asupan serat

Makanan tinggi serat membantu meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi keinginan makan berlebihan. Pilihlah buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan biji-bijian sebagai sumber serat.

Baca juga : Susu Oat Ternyata Belum Tentu Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

4. Rutin berolahraga

Aktivitas fisik teratur membantu membakar lemak dan menjaga berat badan. Mulailah dengan kegiatan ringan sampai sedang seperti berjalan cepat, bersepeda, atau berenang.

5. Tidur yang cukup

Kurang tidur dapat mempengaruhi metabolisme dan hormon yang mengatur nafsu makan. Pastikan untuk mendapatkan tidur yang cukup agar tubuh dapat memproses energi dengan baik.

6. Jangan lewatkan sarapan

Sarapan dengan gizi seimbang dan porsi yang cukup membantu meningkatkan energi dan mengontrol nafsu makan sepanjang hari.

Baca juga : Delapan Tips Kendali Porsi Makan untuk Turunkan Berat Badan

7. Minum teh hijau

Teh hijau mengandung antioksidan yang dapat meningkatkan pembakaran lemak. Konsumsi teh hijau tanpa gula untuk hasil yang maksimal.

8. Makan dalam porsi yang cukup

Hindari makan berlebihan dan pilihlah porsi makan yang sesuai dengan kebutuhan tubuh.

9. Kelola stres tanpa makan berlebihan

Mengatasi stres dengan meditasi atau aktivitas relaksasi lainnya daripada makan berlebihan untuk menghindari penambahan berat badan.

10. Minum cukup air

Menjaga tubuh terhidrasi membantu meningkatkan metabolisme dan mengurangi nafsu makan.

11. Coba puasa intermittent

Puasa intermittent dapat membantu mengontrol asupan kalori dan mencegah peningkatan berat badan.

12. Konsumsi makanan mengandung probiotik

Probiotik membantu menjaga keseimbangan bakteri dalam usus dan mengontrol berat badan.

13. Makan lebih lambat

Makan dengan perlahan membantu tubuh menyadari rasa kenyang dan mengurangi risiko makan berlebihan.

Dengan mengikuti langkah diatas, maka anda bisa mendapatkan impian badan ramping dan tidak jadi takut lagi deh saat nimbang berat badan. (Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat