visitaaponce.com

Jenis Bom yang Meledak di Setiabudi Jaksel Diuji Labfor

Jenis Bom yang Meledak di Setiabudi Jaksel Diuji Labfor
Tim Gegana memeriksa ledakan bom di Setiabudi, Jakarta Selatan.(MGN)

POLISI masih meneliti jenis bom yang meledak di kawasan Guntur, Setiabudi, Jakarta Selatan. Insiden ledakan diduga dari bom yang dikubur itu menewaskan satu orang.

"Jadi sementara belum kita simpulkan, nanti secara bersamaan baik itu kesimpulan dari kedokteran forensik, laboratorium forensik kemudian Jibom akan diskusi di sini, berkolaborasi untuk menyimpulkan apakah jenis bom yang kita temukan ini," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi saat dikonfirmasi, Kamis, 19 Oktober 2023.

Polisi mengautopsi jenazah korban. Guna mencari tahu temuan lain dalam tubuh korban yang disebabkan ledakan tersebut.

Baca juga: Bukan Septic Tank, Ledakan di Setiabudi Diduga dari Bom yang Dikubur

"Benda ini yang sedang kita teliti seperti apa dan nanti akan disampaikan. Berkolaborasi untuk menyimpulkan apakah jenis bom yang kita temukan ini. Jadi kami belum bisa simpulkan," ujarnya.

Polres Metro Jakarta Selatan telah melakukan penyelidikan. Berdasarkan hasil penyelidikan, diketahui benda itu sempat dipukul-pukul korban saat menggali tanah untuk membangun pondasi.

Baca juga: Tim Gegana Periksa Lokasi Ledakan Septic Tank di Setiabudi

Benda diduga bom itu lalu diangkat, kemudian dipukul lagi hingga terjadi ledakan. Sampai saat ini, enam orang saksi telah diperiksa. Termasuk korban luka-luka.

"Yang jelas bahwa benda yang diduga bom ini ditemukan di dalam tanah, kemudian diangkat ke atas menurut keterangan saksi sempat dipukul-pukul dan akhirnya terjadi ledakan," jelas Hengki

Peristiwa berawal saat Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan menerima informasi pukul 13.45 WIB, Rabu, 18 Oktober 2023. Informasi awal yang diterima ledakan berasal dari septic tank di lokasi.

Namun, Tim Gegana ikut diterjunkan mengecek lokasi ledakan dan memasang garis larangan melintas di lokasi. Diketahui, sumber ledakan bukan septic tank melainkan diduga dari bom yang dikubur. Total ada tiga orang menjadi korban. Satu di antaranya meninggal dunia.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat