visitaaponce.com

Antisipasi Kebakaran, Petugas Lapas Kelas IIA Pematangsiantar Dilatih Cegah dan Padamkan Api

MENGANTISIPASI terjadinya kebakaran di Lembaga Pemasyarakatan seperti di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Tangerang Banten beberapa waktu lalu, petugas (Lapas) Kelas IIA Pematangsiantar diberi pelatihan cegah dan padamkan api.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Rudy Fernando Sianturi mengingatkan sekaligus memberi arahan penguatan terhadap jajaran pengamanan dalam hal pengawasan dan pengamanan. Terutama dalam hal instalasi listrik untuk menghindari korsleting listrik yang bisa menyebabkan terjadinya kebakaran.

Dalam kesempatan tersebut Rudy Fernando Sianturi menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak Damkar Kota Pematangsiantar yang telah membantu dan memberikan pengetahuan sebagai bekal dasar dalam pencegahan dan pemadaman api ringan.

"Diharapkan petugas lapas mengerti dan memahami penanganan dan langkah yang harus di lakukan ketika terjadi insiden kebakaran," kata Rudy Fernando Sianturi, Selasa (14/9).

Sementara Kepala Bidang Kebakaran Kota Pematangsiantar Jhosua Sihalolo melalui Kasie Penyuluhan dan Bantuan Teknik Pemadaman kota Pematangsiantar  S Manurung memberikan arahan betapa pentingnya pengetahuan dasar dalam pemadaman api ringan. Yaitu dengan cara menggunakan alat tradisional maupun Alat Pemadam Api Ringan (APAR) dan selanjutnya mengaplikasikannya melalui simulasi pemadaman.

"Ini merupakan bekal dasar bagi petugas dalam melaksanakan tugas apabila terjadi kebakaran sebagai pertolongan dan tindakan awal, baik di tempat tugas maupun di rumah. Kemudian ini dapat menjadi bekal dalam hal mencegah terjadinya insiden kebakaran di dalam lapas," ujarnya. (AP/OL-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat