visitaaponce.com

Imigrasi Pangkalpinang Jemput Bola layani Paspor Jemaah Haji di Bangka Barat

Imigrasi Pangkalpinang Jemput Bola layani  Paspor Jemaah Haji di Bangka Barat
Layanan Eazy Passport Imigrasi Pangkalpinang di Kantor Kemenag Bangka Barat, babel(Dok. Imigrasi Pangkalpinang)

KANTOR Imigrasi (Kanim) Kelas I TPI Pangkalpinang menggelar kegiatan Eazy Passport di Kantor Kementerian Agama Bangka Barat. Langkah tersebut dilakukan untuk meningkatkan pelayanan paspor kepada masyarakat. 

Kepala Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Bangka Belitung (Babel) Harun Sulianto berharap kegiatan tersebut dapat rutin dilaksanakan sehingga dapat menjangkau seluruh masyarakat di wilayah Kepulauan Bangka Belitung. 

“Semoga masyarakat yang tinggal jauh dari Kantor Imigrasi dapat dengan mudah menerima pelayanan keimigrasian,” ucap Harun Sulianto.

Baca juga : Kanwil Kemenkumham Babel Sosialisasi Peluncuran MIPC ke Kalangan Perguruan Tinggi

Sementara itu Kakanim Kelas I TPI Pangkalpinang Wahyu Wibisono mengatakan untuk mendapatkan layanan Eazy Passport cukup mudah. Masyarakat cukup mendata sedikitnya 3O orang untuk dilakukan secara kolektif

"Kanim Pangkalpinang berhasil melayani 70 permohonan paspor dengan rincian 51 permohonan paspor baru dan 19 paspor penggantian," ujar Wahyu Wibisono.

Baca juga : Kemenkumham Babel Harmonisasi Raperda Pajak dan Retribusi Daerah Bangka Tengah.

Dalam layanan Eazy Passport juga tidak ada biaya tambahan, hanya berdasarkan tarif yang sesuai dengan penerimaan negara bukan pajak (PNBP) yaitu sebesar Rp350.000,00 untuk paspor biasa dan Rp650.000,00 untuk paspor elektronik. 

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Bangka Barat, Syarifudin sangat mengapresiasi kantor imigrasi Pangkalpinang yang memfasilitasi pembuatan paspor bagi para jemaah haji di Kabupaten Bangka Barat sehingga masyarakat tidak perlu langsung datang ke Kantor Imigrasi Pangkalpinang.

"Ini merupakan upaya untuk menjangkau masyarakat yang tinggal jauh dari Kantor Imigrasi Pangkalpinang agar lebih mudah mengurus paspor keberangkatan haji," pungkas Syarifudin. (RO/Z-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat