visitaaponce.com

Semen Gresik Gelar Bincang Santai, Tingkatkan Kapasitas Diri Menjadi Insan yang Bersyukur

Semen Gresik Gelar Bincang Santai, Tingkatkan Kapasitas Diri Menjadi Insan yang Bersyukur
Plt Direktur Utama PT Semen Gresik, Muchammad Supriyadi memotivasi jajaran perusahaan untuk menerapkan nilai utama.(MI/HARYANTO)

PT SEMEN Gresik menggelar learn & share core values AKHLAK sekaligus sebagai peringatan bulan Loyal, dengan tema Menjadi Insan Bersyukur dengan Ber-Akhlak Mulia di PT Semen Gresik, Pabrik Rembang, Jawa Tengah.

Acara yang berkonsep cafe Akhlak tersebut menghadirkan narasumber utama
Plt Direktur Utama PT Semen Gresik, Muchammad Supriyadi. Sambutan pembuka disampaikan Direktur SDM & Umum PT Semen Indonesia
Indonesia (Persero) Tbk (SIG), Agung Wiharto.

Agenda bincang santai diikuti secara langsung dan virtual oleh
ratusan jajaran manajemen dan karyawan SIG dari seluruh penjuru tanah air.

Pada kesempatan itu Agung Wiharto mengungkapkan bahwa core values Akhlak merupakan nilai universal yang unggul untuk menjadi pedomandalam menjalankan perusahaan.

"Nilai Loyal menjadi poin penting dalam pengamalan core valuesAkhlak,
merujuk pada loyalitas atau komitmen karyawan kepada perusahaan. Dalam
komitmen tersebut, senantiasa harus selalu bersyukur dalam bekerja maupun pada kehidupan sehari-hari," jelasnya.

Sementara itu Plt Direktur Utama PT Semen Gresik, Muchammad
Supriyadi menekankan pentingnya akhlak yang kuat dalam menciptakan budaya kerja yang sehat dan sukses. "Sebagai anak usaha BUMN yang bertanggung jawab, kami percaya bahwa etos kerja yang baik didasarkan pada loyalitas, komitmen, serta integritas terhadap perusahaan," jelasnya.

Dia percaya bahwa pengamalan nilai loyal yang baik harus didasari
dengan rasa bersyukur pada setiap menjalani aktivitas, baik di lingkungan kerja maupun kehidupan insan.

"Syukur merupakan ungkapan untuk berterimakasih dengan apa yang sudah
dikerjakan, diberikan, dan diupayakan dalam melaksanakan tugas dan
kewajiban kepada perusahaan," tandasnya.

Supriyadi menambahkan dalam menghadapi persaingan pasar, perusahaan dituntut harus terus bergerak maju, sehingga perlu dorongan dan dukungan dari para karyawan yang menjadi kunci keberlanjutan perusahaan. "Salah satu perwujudan dari rasa syukur dan loyal yang paling mendasar, yakni setiap karyawan mampu memberikan kontribusi
terbaik bagi perusahaan," pungkasnya. (N-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat