visitaaponce.com

Babel Diguyur Hujan Lebat, BPBD Himbau Waspada Bencana Banjir

Babel Diguyur Hujan Lebat, BPBD Himbau Waspada Bencana Banjir
BPBD memperingatkan potensi banjir di kawasan rawan banjir di Bangka Belitung, menyusul hujan lebat yang melanda provinsi itu.(Freepik)

BEBERAPA hari ini sejumlah wilayah di Provinsi Bangka Belitung (Babel) dilanda hujan dengan intensitas ringan, sedang, hingga lebat.

Bencana banjir menjadi potensi yang harus di waspadai Masyrakat, khususnya yang berada di daerah rawan banjir dan genangan.

Kepala BPBD Babel Mikron Antariksa mengatakan di musim penghujan saat ini cuaca ekstrem berpotensi terjadi di Babel.

Baca juga : Banjir Landa Desa Bangkalaan Melayu Kabupaten Kotabaru

"Saat ini cuaca kita ektrem, harus benar benar di waspadai potensi bencananya,"kata Mikron. Minggu (19/5)

Ia mengaku ada beberapa potensi bencana seperti angin kencang, puting beliung petir dan banjir,"banjir menjadi potensi terbesar kita saat musim penghujan, makanya masyarakat di titik rawan banjir untuk tetap waspada,"ujarnya.

Menurutnya Pangkalpinang merupakan kota di Babel yang selalu menjadi langganan banjir saat hujan lebat,"masyarakat pangkalpinang harus terus waspada musim hujan ini, ditambah pasang air laut,"ungkapnya.

Potensi banjir di pangkalpinang menurutnya tinggi sekali, hal itu dibuktikan dengan terjadi  banjir yang merendam ratusan rumah belum lama ini.

"Memang air tidak tinggi, tapi meredam ratusan rumah warga di pangkalpinang. Akibat hujan terus menerus ditambah pasang air laut," imbuhnya.(Z-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat