visitaaponce.com

Heboh Papan Bunga untuk Pelakor Bertebaran di Jalan Lintas Kepahiang Bengkulu

Heboh! Papan Bunga untuk Pelakor Bertebaran di Jalan Lintas Kepahiang Bengkulu
Papan Bunga untuk Pelakor Bertebaran di Jalan Lintas Kepahiang Bengkulu(Dok. Metro TV)

PEMANDANGAN tidak biasa menjadi perhatian warga di sepanjang jalan lintas Kabupaten Kepahiang menuju -Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu. Sejumlah papan bunga berisi ucapan perayaan satu tahun untuk pelakor atau Perebut Laki Orang dipasang orang tidak dikenal. Polisi pun mulai memburu pembuat heboh tersebut.

Papan bunga berisi ucapan perayaan satu tahun penggerebekan seorang pelakor menjadi sumber perhatian masyarakat di dua kabupaten yakni Kabupaten Rejang Lebong dan Kabupaten Kepahiang hari ini.

Papan bunga yang memajang foto seorang wanita diduga sebagai wanita perebut suami orang atau lebih dikenal dengan istilah pelakor itu pun turut dipajang. Di Bagian bawahnya, tertulis pengirim ucapan adalah dari istri istri yang suaminya digoda sang pelakor.

Baca juga : Pembangunan Jalan Tol Tahap Dua di Bengkulu Segera Dimulai

Aksi ini terang saja membuat heboh, apalagi titik pemasangan berada di jalur utama perlintasan warga. Untuk di kabupaten Rejang Lebong ada empat titik papan bunga yang dipasang, yakni di jalan lintas Air Putih Lama, Simpang Empat Lebong, Pasar Tengah dan Suban. Sementara di kabupaten Kepahiang terpantau satu papan bunga yang sama dipajang di depan SPBU Kelobak.

Pemasangan papan bunga ucapan ini pun langsung direspon oleh polisi dan Satpol PP dengan mencopot papan bunga yang terpasang tersebut. Dugaan sementara papan ucapan ini dipasang pada hari Rabu dinihari.

Kasi Humas Polres Rejang Lebong, AKP Sinar Simanjuntak mengatakan pihaknya akan mencari pelaku pemasangan untuk dimintai keterangan. Perbuatan pelaku dianggap telah membuat onar dan pihak yang merasa dirugikan diimbau segera melapor.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat