visitaaponce.com

Masuk ICU karena Covid-19, Cedric Ceballos Minta Didoakan

Masuk ICU karena Covid-19, Cedric Ceballos Minta Didoakan
Mantan pemain NBA Cedric Ceballos mengenakan masker oksigen saat dirawat di ICU karena covid-19(Twitter @cedceballos)

MANTAN bintang NBA Cedric Ceballos, Selasa (7/9), mengungkapkan dirinya telah berjuang melawan covid-19 selama 10 hari terakhir dan kemudian meminta didoakan dan ddidukung.

Pebasket berusia 52 tahun itu bermain selama 11 musim di NBA, membantu mengantarkan Phoenix Suns mencapai final NBA pada 1992-93. 

"Di hari kesepuluh di ICU, covid-19 benar-benar menghantam saya," cicit Ceballos sembari mengunggah fotonya mendapatkan bantuan masker oksigen untuk bernafas.

Baca juga: Embiid Bantah Berselisih dengan Simmons

"Saya meminta seluruh keluarga, teman, dan para pendoa untuk mendoakan saya agar cepat sembuh."

"Jika saya pernah bersalah kepada Anda di masa lalu, izinkan saya secara terbuka meminta maaf. Saya akan berusaha keras mengalahkan penyakit ini," lanjutnya.

Ceballos memperkuat Suns di dua periode setelah dipilih sebagai draft urutan ke-48 pada 1990.

Dia juga pernah memperkuat Los Angeles Lakers antara 1994 dan 1997, memimpin perolehan angka untuk tim itu pada musim 1994-1995 dengan raihan rata-rata 21,7 poin per pertandingan.

Ceballos terpilih masuk tim All-Star pada musim itu namun tidak bermain karena cedera.

Setelah kembali bergabung dengan Suns selama satu musim pada 1997, Ceballos bermain untuk Dallas Mavericks dan Detroit Pistons sebelum mengakhiri kariernya di Miami Heat. (AFP/OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat