visitaaponce.com

Para Atlet Indonesia Gunakan Busana Tradisional di Opening Ceremony ASEAN Para Games 2023

Para Atlet Indonesia Gunakan Busana Tradisional di Opening Ceremony ASEAN Para Games 2023
Kontingen Indonesia di ajang ASEAN Para Games 2023(MI / Widjajadi)

KONTINGEN Indonesia tampil menawan dengan aneka busana adat Nusantara saat mengikuti rangkaian Opening Ceremony ASEAN Para Games (APG 2023) di Morodok Techo National Stadium, Sabtu (3/6).

 Salah satunya pakaian khas suku Dayak yang dikenakan atlet para atletik, Figo Saputra.

Baca juga : Bulu Tangkis Sumbang Emas Perdana ASEAN Para Games Kamboja

“Senang banget bisa mengenakan busana adat suku dayak untuk ikut defile upacara pembukaan APG 2023 malam ini," seru Figo.

Baca juga : Tim Para Bulu Tangkis Maksimalkan Satu Hari Latihan di Kamboja Sebelum Berlaha di APG 2023

Dengan busana adat, ia tampil menawan. Dirinya mengaku tidak kesulitan mengenakan pakaian adat tersebut. 

"Tidak ribet, dan apalagi sudah di briefing sebelum berangkat ke Kamboja," imbuh atlet cabor para atletik ini. 

Indonesia ketika tampil dalam defile upacara pembukaan membawa tema Sparkling Archipelago. Tajuk itu menarasikan keberagaman budaya Indonesia untuk bisa dinikmati di APG 2023 Kamboja.

Kontingen Indonesia memakai topi daerah berwarna emas dan merah melambangkan keberanian dan kesuksesan, yang terpancar bak emas yang berkilau pada defile tersebut.

Tampil mewah dan berkilau dengan modifikasi busana daerah khas Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Bali Dan Papua.

Ragam busana ini menggunakan warna merah, putih, dan emas Sebagai warna identitas negara Indonesia. (Z-8)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat