visitaaponce.com

Indonesia Peroleh Emas Pada Blind-Judo di Asian Para Games 2022 Hangzhou

Indonesia Peroleh Emas Pada Blind-Judo di Asian Para Games 2022 Hangzhou
ATLET Blind-Judo Indonesia, Roma Siska Tampubolon.(Kemenpora RI)

ATLET Blind-Judo Indonesia, Roma Siska Tampubolon berhasil memperoleh medali emas pada nomor +70 kg J1 pada Asian Para Games 2022 di Xiaoshan Linpu Gymnasium, Hangzhou, Rabu (25/10).

Siska yang tidak diunggulkan tampil bagus menghadapi empat judoka dari negara lain. Hasilnya Siska mampu keluar sebagai pemenang dalam empat laga tersebut.

Saya sangat bersyukur dan berterima kasih karena bisa menyumbangkan medali emas bagi Indonesia. Saya bisa mencapai prestasi ini semua karena kuasa Tuhan,” kata Siska.

Baca juga: Rebut Perak Paraangkat Berat, Ni Nengah Widiasih Akui Wakil Tiongkok Lawan Berat

“Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan pelatih dan NPC Indonesia yang mendukung saya di sini. Semoga kedepannya saya bisa ikut pelatnas untuk tampil di Paralimpiade,” tambah Siska.

Secara keseluruhan Siska mengumpulkan total 40 poin dan berhak atas medali emas. Medali perak direbut judoka, Feruza Ergasheva dari Uzbekistan (30 poin) dan perunggu milik Yan Men dari China dengan koleksi 20 poin.

Baca juga: Bangga pada Pencapaian Atlet Disabilitas Indonesia di Ajang Asian Para Games

Siska memberikan kejutan bagi pelatih Lee Yong Il. Kendati demikian, Lee optimistis melihat Siska yang selama di Hangzhou menunjukan aura semangat untuk bertanding.

Di sisi lain, pelatih Blind-Judo Indonesia, Lee Yong Il mengaku terkejut dengan perolehan medali emas tersebut. Ia pun berharap, Siska dapat mengejar poin demi gelaran Paralimpiade.

“Siska diluar dugaan, setiba di Hangzhou hingga pertandingan hatinya selalu gembira dan bertandingnya luar biasa. Hasilnya setiap babak ia selalu menang di bawah 20 detik,” kata Lee.

“Harapan saya kedepannya Siska bisa terus masuk Pelatnas dan tim blind-judo juga bisa mengikuti single event secara rutin untuk mengejar poin ke Paralimpiade,” tutup Sensei Lee.

Keberhasilan Siska merebut medali emas merupakan sejarah baru bagi blind-judo Indonesia. Hasil ini juga melampaui target yang ditetapkan yakni hanya dua medali perunggu.


(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat