visitaaponce.com

Simona Halep akan Lakukan Comeback di Miami Terbuka

Simona Halep akan Lakukan Comeback di Miami Terbuka
Petenis Rumania Simona Halep(AFP/Glyn KIRK)

MANTAN petenis nomor satu dunia Simona Halep akan melakukan comeback di turnamen WTA selepas menjalani skorsing akibat doping di Miami Terbuka, bulan depan. Hal itu diungkapkan petenis Rumania itu di Instagram, Kamis (7/3).

Dua hari setelah skorsing 4 tahun karena doping dipangkas menjadi 9 bulan dan diizinkan langsung bertanding oleh Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS), Halep mengatakan dirinya telah menerima wild card untuk tampil di Miami Terbuka, yang digelar selepas Indian Wells Masters.

"Saya sangat senang memberi tahu Anda bahwa saya akan melakukan comeback ke tur WTA dalam tempo dua pekan di Miami Terbuka," ujar Halep.

Baca juga : Simona Halep Bisa Bertanding Lagi Usai Skorsing Dipangkas CAS

"Terima kasih kepada penyelenggara turnamen yang memberikan kesempatan kepada saya. Saya tidak sabar untuk segera bertanding," lanjut petenis yang terakhir kali berlaga di Amerika Serikat (AS) Terbuka 2022.

Peraih dua gelar Grand Slam itu diskors pada September lalu oleh Badan Integritas Tenis karena dua pelanggaran doping pada tahun lalu.

Petenis berusia 32 tahun itu mengajuka banding ke CAS pada Februari dengan alasan hasil positif zat Roxadust pada dirinya karena suplemen yang tercemar.

CAS memutuskan bahwa alasan Halep bisa diterima sehingga adanya zat terlarang itu dalam tubuhnya terjadi tidak disengaja.

Halep besikeras tidak bersalah dan menolak menerima hukuman dari ITIA, yang akan membuat dia absen hingga 6 Oktober 2026. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat