visitaaponce.com

Jadi Juara di GP Miami, Lando Norris Raih Kemenangan Pertama di Balapan Formula 1

Jadi Juara di GP Miami, Lando Norris Raih Kemenangan Pertama di Balapan Formula 1
Pembalap McLaren Lando Norris melakukan selebrasi usai menjadi juara GP Miami(X @f1miami)

PEMBALAP McLaren Lando Norris meraih kemenangan pertamanya di balapan Formula 1 sepanjang kariernya usai secara mengejutkan mengalahkan juara dunia Max Verstappen di GP Miami, Senin (6/5) WIB.

Memberi angin segar pada musim Formula 1 yang terancam didominasi lagi oleh satu pembalap, Norris yang tampil di balapan ke-110 untuk McLaren mengalahkan Verstappen dengan keunggulan lebih dari 7 detik sementara pembalap Ferrari Charles Leclerc finis ketiga.

Verstappen, yang mengawali balapan dari posisi pole, telah memenangkan empat dari lima balapan Formula 1 tahun ini dan memimpin klasemen pembalap.

Baca juga : Lando Norris Khawatir Penggemar F1 akan Bosan dengan Dominasi Max Verstappen

GP Miami tampaknya akan kembali dimenangi oleh Verstappen, yang menang di dua balapan di Miami sebelumnya. Pembalap Belanda itu unggul hingga lap 24 saat dia masuk pit sehingga rekan setim Norris di McLaren, Oscar Piastri mengambil alih posisi terdepan.

Piastri kemudian masuk pit, 4 lap kemudian, sehingga Norris bisa mengambil alih posisi terdepan dan tidak terkejar sejak saat itu.

Norris masuk ke pit ketika safety car masuk di lap ke-30 sehingga keunggulannya tidak bisa direbut.

Baca juga : Lando Norris tidak Menyangka Bisa Bersaing dengan Duet Pembalap Tim Red Bull di GP Tiongkok

Safety car keluar setelah Kevin Magnussen menabrak Logan Sargeant menyebabkan pembalap Williams itu menabrak tembok memicu dikibarkannya bendera kuning.

Norris, yang telah naik podium 15 kali sebelum meraih kemenangan di GP Miami, memanfaatkan benar keberadaan safety car dengan Verstappen kesulitan mengejar dirinya.

Ini merupakan kali pertama Verstappen kalah ketika dia berhasil finis sejak Carlos Sainz melakukannya di GP Singapura, September tahun lalu. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat