visitaaponce.com

Makan Siang Bersama Surya Paloh, AHY Siap Jadi Cawapres

Makan Siang Bersama Surya Paloh, AHY Siap Jadi Cawapres
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (kedua kanan) didampingi Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kedua kiri).(MI/Susanto.)

KETUA Umum Partai NasDem Surya Paloh dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kembali bertemu. Keduanya melakukan makan siang bersama di Gedung Wisma Nusantara, Jakarta, Rabu (26/10).

Kepada awak media, AHY menjelaskan bahwa dirinya menyatkaan siap apabila dibutuhkan oleh koalisi untuk mendampingi Anies sebagai wakil presiden (wapres). Kendati demikian, AHY mengaku pihaknya saat ini lebih fokus untuk mematangkan koalisi bersama NasDem dan PKS.

"Ya kami pribadi terus mempersiapkan diri. Apapun tugas ya harus kami jalankan pada saatnya. Apa pun itu, di mana pun itu, harus siap," ujar AHY.

Ketiga partai yakni NasDem, Demokrat, dan PKS disampaikan AHY tidak ingin terburu-buru mendeklarasikan pasangan capres-cawapres. AHY mengaku tidak ingin memaksakan keputusan koalisi perihal kesiapannya menjadi cawapres.

"Karena yang lebih baik adalah (koalisi) benar-benar solid. Benar-benar setelah itu hanya ada maju ke depan dan berlari, bukan berhenti atau mundur ke belakang," ungkapnya.

Menanggapi kesiapan AHY, Surya Paloh tidak menampik bahwa AHY masuk dalam nominasi cawapres pendamping Anies. Surya Paloh menjelaskan bahwa partainya yakni NasDem memberikan pertimbangan keputusan penentuan cawapres langsung kepada Anies. "Sedang kami nominasikan," ungkapnya. (OL-14)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat