visitaaponce.com

Anies Baswedan Hadiri Acara PKS-Nasdem di Palembang Minggu, 10 September 2023

Anies Baswedan Hadiri Acara PKS-Nasdem di Palembang Minggu, 10 September 2023
Anies Baswedan menyapa ribuan kader dan simpatisan PKS di Deli Serdang, Sumatra Utara, pada 3 September 2023 lalu.(ABW/M Solihin)

CALON Presiden Anies Baswedan bakal datang ke Palembang, Sumatra Selatan, Minggu (10/9/2023). Serangkaian kegiatan akan dilakukan bacapres yang didukung Partai Nasdem, PKS dan PKB itu.

Rencananya kedatangan Anies Baswesan yakni untuk menghadiri beberapa acara yang diselenggarakan oleh partai pendukungnya, yakni Partai Nasdem dan PKS.

Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Sumatra Selatan, Syamsul Bahri mengatakan Anies Baswedan akan menghadiri acara senam bersama kader PKS di Benteng Kuto Besak Palembang serta memberikan pembekalan kepada calon anggota legislatif (caleg) dari PKS tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

Baca juga : Besok, NasDem Ikut Lawatan PKB ke DPP PKS

Kemudian, Anies akan melakukan silaturahmi dengan keluarga besar partai Nasdem di DPW Partai Nasdem Sumatra Selatan.

"Kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi kader partai Nasdem untuk mendukung Pilpres dan Pileg yang akan datang," kata Syamsul, Jumat (8/9/2023).

Sementara itu, Partai PKS berencana untuk memobilisasi lebih dari lima ribu massa untuk meramaikan acara senam sehat tersebut. Ketua DPW PKS Sumatra Selatan, Muhammad Toha menjelaskan dalam serangkaian acara itu, Anies Baswedan akan hadir langsung.

Selain itu, dalam kunjungannya ke Palembang, Anies Baswedan juga diagendakan akan memberikan keynote speech dalam acara konsolidasi dan pelatihan Bagian Cadangan Angkatan Darat (BCAD) PKS tingkat Sumatra Selatan.

"Kami berharap dengan kunjungan ini, Anies Baswedan dapat memberikan motivasi dan dukungan kepada kader-kader PKS dalam persiapan menjelang Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif yang akan datang," pungkasnya. (Z-4)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat