visitaaponce.com

Jimly Sindir Republik Rasa Kerajaan

Jimly Sindir Republik Rasa Kerajaan
Ketua Dewan Penasehat ICMI Jimly Asshiddiqie(Dok. Ist)

KETUA Dewan Penasehat Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Jimly Asshiddiqie menilai saat ini Indonesia merasakan sistem republik dengan rasa kerajaan. Ia menganggap proses berjalannya demokrasi di Indonesia sudah mulai tergeser.

Sindiran-sindiran tegas itu disampaikan Jimly pada acara Silaturahmi Kerja Nasional (Silaknas) ICMI, Sabtu (4/11), di Makassar. Gelaran itu pun dihadiri oleh dua bacapres yakni Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua MKMK itu pun menyatakan bahwa Indonesia tengah dihadapi oleh budaya feodalisme yang mengakar. Ia menyebut kalau mulai terlihat jelas dengan ‘mendarahbirukan’ sistem republik di Indonesia.

Baca juga: MKMK Fokus Dalami Integritas 9 Hakim

“Itu Inggris negara kerajaan, tapi perilaku politiknya republik... Tapi di Indonesia gak begitu, saya bilang, Indonesia ini republik tapi kelakuannya kerajaan,” ucap Jimly.

Oleh karenanya, Jimly menekankan kalau kondisi tersebut adalah sesuatu yang harus disadari dan segera dibereskan dari Indonesia. 

Baca juga: MKMK Sebut Bukti Pelanggaran Etik Lengkap, tapi Anwar Usman Mau Dipanggil Lagi

“Sebagai kaum intelektual, kita harus objektif, melihat ini adalah fenomena lokal nasional. Itu yang menjelaskan semua partai mengalami pembiruan darah,” papar Jimly. (RO/Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat