visitaaponce.com

Inilah 11 Panelis yang akan Susun Pertanyaan untuk Cak Imin, Mahfud MD, dan Gibran

Inilah 11 Panelis yang akan Susun Pertanyaan untuk Cak Imin, Mahfud MD, dan Gibran
Debat cawapres Gibran Rakabuming Raka, Muhaimin Iskandar, dan Mahfud MD(MI/Ramdani )

KOMISI Pemilihan Umum (KPU) RI mengungkapkan 11 nama panelis di debat khusus calon wakil presiden (cawapres) kedua pada Minggu (21/1) mendatang.

Baca juga: Siapa Moderator Debat Cawapres Berikutnya?

Berikut 11 panelis yang ditunjuk untuk menyusun pertanyaan dalam debat:

  1. Prof Dr Ir Abrar Saleng, SH, MH (Ahli Hukum Agraria dan Sumber Daya Alam, Universitas Hasanuddin).
  2. Dr Arie Sujito, SP M.Si, (Sosiolog Pedesaan/Dosen Fisipol UGM).
  3. Prof Dr Arif Satria, SP M.Si (Ahli Ekologi Politik dan Kebijakan Pengelolaan Sumber Daya Alam, Rektor Institut Pertanian Bogor).
  4. Dewi Kartika (Ahli Agraria/Sekretaris Jenderal Konsorsium Pembaruan Agraria).
  5. Fabby Tumiwa (Ahli Transisi Energi/Direktur Eksekutif Institute Presidential Services Reform).
  6. Prof Dr Ir Haryadi Kartodihardjo, MS (Ahli Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup/Guru Besar Fakultas Kehutanan dan Lingkungan Institut Pertanian Bogor).
  7. Prof Dr Ir Ridwan Yahya, M.Sc, (Ahli Kehutanan dan Lingkungan Hidup/Guru Besar Teknologi Hasil Hutan Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu).
  8. Rukka Sombolinggi, SP, MA (Sekretaris Jenderal Aliansi Masyarakat Adat Nusantara/Ahli Masyarakat Adat).
  9. Prof Sudharto, P. Hadi, PhD, (Pakar Manajemen Lingkungan/Rektor Universitas Diponegoro 2010-2015).
  10. Prof Dr Sulistiyowati Irianto, MA, (Guru Besar Antropologi Hukum Fakultas Hukum Universitas Indonesia).
  11. Ir Tubagus Furqon Sofhani, MA, PhD (Ahli Perencanaan Wilayah dan Perdesaan Institut Teknologi Bandung). (Tri/Z-7)


Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat