visitaaponce.com

PP Muhammadiyah Dukung Rencana Pelibatan Tokoh Agama untuk Bebaskan Pilot Susi Air

PP Muhammadiyah Dukung Rencana Pelibatan Tokoh Agama untuk Bebaskan Pilot Susi Air
Pilot Susi Air Kapten Philip Mark Merthens disandera KKB Papua(Dok)

PP Muhammadiyah mendukung langkah Kemenko Polhukam yang akan melakukan pendekatan berbasis agama untuk membebaskan pilot Susi Air Kapten Philip Mark Merthens, yang sudah disandera setahun. 

Sekretaris Umum (Sekum) PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti mengatakan, pendekatan damai adalah prioritas yang harus didukung. 

"Kami setuju itu dan semua pendekatan yang peaceful yang damai yang tidak mengedepankan pendekatan militer Saya kira bisa lebih diterima oleh masyarakat Papua, " ujar Sekum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti, kepada wartawan di kantor PP Muhammadiyah, Rabu (28/2)

Baca juga : Kapolda Papua Tegaskan Upaya Penyelamatan Pilot Susi Air Terus Dilakukan

Alasan lain Muhammadiyah mendukung langkah tersebut, adalah dukungan aspek sosial dimana masyarakat di Papua didominasi oleh masyarakat beragama Protestan dan Katolik. 

"Saya kira teman-teman dari kalangan Kristiani atau Katolik bisa memiliki akses untuk masalah-masalah di Papua, karena memang secara populasi masyarakat Papua ini mayoritas beragama Kristiani dan Katolik, " imbuhnya. 

Secara spesifik dalam dialog yang dilakukan dengan Menkopolhukam, Muhammadiyah menitipkan pesan juga melakukan pendekatan kesejahteraan sosial. 

" Melibatkan tokoh agama institusi agama kompleksitas masalah apa Papua memang perlu dilakukan dengan pendekatan kesejahteraan, " imbuhnya. 

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putra Ananda

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat