visitaaponce.com

Faisal Basri Sebut BLT El Nino Hanya untuk Mendongkrak Perolehan Suara

Faisal Basri Sebut BLT El Nino Hanya untuk Mendongkrak Perolehan Suara
AHLI dari kubu pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN), Faisal Basri.(Dok. MI/Moh Irfan)

AHLI dari kubu pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN), Faisal Basri, menyebut bantuan langsung tunai (BLT) El Nino hanya untuk mendongkrak perolehan suara pasangan capres dan cawapres tertentu. Hal itu disampaikan dalam sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (Sengketa PHPU) untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

"Jadi nyata bahwa El Nino ini kebutuhan untuk meningkatkan suara, only that, dari segi data itu, ini yang sangat memilukan dan seolah-olah kita semua bodoh," kata Faisal di Gedung MK, Jakarta Pusat, Senin, 1 April 2024.

Faisal mengatakan penggelontoran BLT El Nino sebagai panggung pihak tertentu. Fenomena alam itu dijadikan alat untuk memastikan efektivitas penyaluran bansos.

Baca juga : Sengketa Pemilu, Analis Intelijen Sebut Polri Terbuka Sepanjang Sesuai Peraturan

"Harus ditunjukkan nih yang ngasih nih pakai seragam tertentu, pesan tertentu, dan sebagainya. Jadi panggung-panggung yang diciptakan itu untuk memastikan efektivitas bansos ini semaksimal mungkin," ujar Faisal.

Ia menyentil tidak ada bantuan serupa pada 2021. Padahal, pada 2021 juga terjadi El Nino dan lebih parah dampaknya.

"Kalau kita lihat jumlah kekeringan, jumlah banjir dan cuaca ekstrem lebih parah tahun 2021 dari pada 2023, kenapa 2021 ndak ada (BLT) El Nino?" ucap Faisal.

(Z-9)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat