visitaaponce.com

BSSN Mengaku Kesulitan Mencari Pelaku Pengirim Ransomware ke PDN

BSSN Mengaku Kesulitan Mencari Pelaku Pengirim Ransomware ke PDN
Kepala BSSN Letjen TNI (Purn) Hinsa Siburian.(Dok. Metro TV)

BADAN Siber dan Sandi Negara (BSSN) akui kesulitan mendeteksi pelaku yang menyebarkan virus ransomware di Pusat Data Nasional (PDN). Hal ini diungkapkan saat menjawab pertanyaan anggota Komisi I DPR, TB Hasanuddin.

"Untuk pelaku ini belum bisa pak. Kita baru menemukan indikasi-indikasi, yang nanti dari indikasi ini akan kita olah untuk menemukan si pelaku," ujar Kepala BSSN Letjen TNI (Purn) Hinsa Siburian, dalam rapat dengar pendapat (RDP), Kamis, 27 Juni 2024.

Hasanuddin menawarkan untuk membantu mencari pelakunya. Ia menyebut kenal dengan seseorang yang mampu memperkuat sistem keamanan siber Indonesia.

Baca juga : BSSN Pastikan PDNS 1 Tak Diserang Ransomware

"Saya kira ini nanti memperkuat tim bapak saja. Dan kita buktikan apakah anak ini, mampu atau tidak. Untuk negara kita," jelasnya.

Hinsa bersedia dibantu melalui pihak eksternal. Namun, ia juga menjelaskan sudah ada sejumlah negara yang menawarkan untuk membantu.

"Kita sudah melakukan kerja sama dengan 19 negara, kaitannya dengan keamanan siber. Mereka menawarkan juga, dan tentunya karena ini masih dalam proses forensik, kita tunggu dulu," tandasnya.

(Z-9)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat