visitaaponce.com

Jejak Kaki Prasejarah Ditemukan

Jejak Kaki Prasejarah Ditemukan
Ilustrasi(MI/Duta)

TIM peneliti internasional menemukan jejak manusia prasejarah yang panjang di Taman Nasional White Sands di New Mexico, AS. Jejak itu terbentang sepanjang 1,5 km dalam perjalanan pergi-pulang.

Temuan itu menunjukkan jejak kaki seorang perempuan atau remaja laki-laki yang bergabung pada suatu titik dengan jejak kaki balita. Tim menemukan jejak kaki di dasar danau yang kering, yang berisi berbagai jejak kaki lain yang berasal dari 11.550-13.000 tahun lalu.

“Penelitian ini penting dalam membantu kita memahami nenek moyang kita, bagaimana mereka hidup, persamaan, dan perbedaan mereka,” kata penulis utama penelitian, Sally Reynold, dari Bournemouth University. (Sci-news/Nur/X-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Kardashian

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat