visitaaponce.com

La Nyalla Legawa Kalah dari Erick Thohir

La Nyalla Legawa Kalah dari Erick Thohir
Erick Thohir, La Nyalla Mattalitti, Zainudin Amali, dan Mochamad Iriawan saat KLB PSSI 2023 di Jakarta, Kamis (16/2/2023).(MI/Adam DWI)

KONGRES Luar Biasa (KLB) PSSI menetapkan Erick Thohir menjadi Ketua Umum periode 2023-2027. Erick mengungguli La Nyalla Mattalitti dengan perolehan suara mayoritas.

Dalam pemilihan yang berlangsung di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (16/2), Erick mendapat 64 suara sedangkan La Nyalla mengemas 22 suara. Dua kandidat lain Doni Setiabudi dan Arif Putra Wicaksono tidak mendulang satu suara pun.

Seusai pemilihan, La Nyalla menyatakan legawa. Hasil itu dinilainya menjadi ketetapan terbaik.

"(Perasaan saya) biasa saja. Saya sudah katakan ini takdir. Ini yang terbaik buat saya," ucap La Nyalla.

"Saya ketua DPD, saya ketua di Muaythai Indonesia jadi masih banyak tugas buat saya," imbuhnya.

Baca juga: Menang Mutlak di KLB PSSI 2023, Erick Berterima Kasih atas Kepercayaan Voter

La Nyalla menaruh harapan agar Erick bisa bersih-bersih ketika memimpin PSSI kelak. Ia menitipkan pesan agar exco-exco lama yang disebutnya 'mafia' agar tak dilibatkan lagi demi perbaikan sepak bola Indonesia.

La Nyalla menyampaikan pesan-pesan kepada Erick agar ke depan sepak bola Tanah Air tak boleh lagi diatur oleh mafia yang disebutnya ada di tubuh PSSI.

"Harapan saya Mas Erick Thohir nanti didukung oleh pengurus-pengurus baru. Kita tahu siapa mafia-mafia yang ada di exco yang lama. Mudah-mudahan jangan dipilih lagi kalau kita mendukung Mas Erick," ucapnya.

"Kalau sampai itu dilibatkan lagi saya yakin akan kembali KLB," tandasnya. (OL-17)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat