visitaaponce.com

Misi Ganda The Gunners

Misi Ganda The Gunners
Selebrasi gol pemain Arsenal(AFP/GEOFF CADDICK)

ARSENAL membawa misi ganda dalam lanjutan Liga Primer menjamu Everton di Stadion Emirates, Kamis (2/3) dini hari WIB. The Gunners --julukan Arsenal-- bertekad membalaskan dendam mereka atas Everton sekaligus memperlebar keunggulan di puncak klasemen.

Debut Sean Dyche sebagai manajer Everton ditandai dengan kemenangan kandang melawan pemimpin klasemen Arsenal 1-0 pada awal Februari lalu di Goodison Park. Ini menjadi peringatan sekaligus motivasi bagi skuad asuhan Mikel Arteta untuk meraih tiga poin melawan Everton.

"Tentu saja itu jadi motivasi. Permainan yang kami tampilkan di sana, performanya, semua pemain sangat kesal. Kami ingin menunjukkan sisi yang berbeda di hari Rabu dan meraih tiga poin," kata gelandang Arsenal Martin Odegaard yang menyesalkan timnya membuang banyak peluang saat bertandang ke markas Everton.

Sempat tidak mampu meraih kemenangan dari empat pertandingan di semua kompetisi, Arsenal kemudian bangkit dengan meraih dua kemenangan beruntun di dua pertandingan terakhir mereka di Liga Primer.

Baca juga:  Arsenal Dedikasikan Kemenangan untuk Ukraina

Setelah kemenangan tandang dengan skor 2-4 atas Aston Villa yang membuat mereka berhasil merebut kembali puncak klasemen, gol tunggal Gabriel Martinelli kemudian memberi mereka kemenangan tipis atas Leicester City 1-0 akhir pekan lalu.

Arsenal saat ini unggul dua poin atas Manchester City di klasemen Liga Inggris. The Gunners bisa melebarkan jarak menjadi lima poin jika mampu mengalahkan Everton.

Sementara bagi Everton, rekor buruk bermain tandang menjadi salah satu persoalan di musim ini. The Toffees --julukan Everton-- tidak pernah menang dalam tujuh pertandingan tandang berturut-turut di Liga Primer dan hanya mencetak satu gol. (Eveningstandard/OL-5)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat