visitaaponce.com

Erick Thohir Ingin Pastikan Stadion Untuk Piala Dunia U-20 Siap

Erick Thohir Ingin Pastikan Stadion Untuk Piala Dunia U-20 Siap
Ketua Umum PSSI Erick Thohir(DOK MI)

SEBAGAI Ketua Panitia Penyelenggara Piala Dunia U-20 2023, Ketua Umum PSSI Erick Thohir merasa perlu melakukan pendampingan terkait penyelesaian sarana  prasarana agar bisa diakselerasi. Apalagi penilaian FIFA kelaikan stadion tinggal menyisakan waktu kurang dari dua pekan.

Hal itu diungkapkan Erick Thohir saat meninjau Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (11/3). Selain Stadion Si Jalak Harupat, lima stadion lain yang rencananya akan digunakan untuk Piala Dunia U-20 2023 adalah Jakabaring (Palembang), Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Manahan (Solo), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Kapten I Wayan Dipta (Bali).

"Ini (Stadion Si Jalak Harupat) adalah stadion kedua yang kita lihat hari ini. Tadi kita ke Sumsel melihat Stadion Jakabaring," ujarnya.

Menurutnya pada 21-27 Maret 2023 FIFA akan melakukan pengeckan kesiapan setiap stadion yang akan menjadi venue Piala Dunia U-20. Ia pun memastikan pemerintah pusat sudah melakukan upaya untuk memastikan enam stadion yang menjadi venue Piala Dunia U-20, termasuk satunya Stadion Si Jalak Harupat agar bisa masuk standar FIFA.

"Tentu kami ingin memastikan Stadion Si Jalak Harupat dicoret FIFA. Saya berharap Indonesia bisa sukses menyelenggarakan Piala Dunia U-20 2023. Jadi ini perlu keseriusan," tambahnya.

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali memastikan pihaknya memeriksa progres dari kesepakatan yang sudah ditandatangani oleh pemerintah provinsi hingga pemerintah daerah dalam World Host City Agreement terkait pelaksanaan Piala Dunia U-20. "Tujuan kunjungan kami untuk memastikan apa yang sudah dijanjikan  dan host city aggrement dengan FIFA," ujarnya.

Terkait adanya penolakan menolak kehadiran timnas Israel dalam Piala Dunia U-20, Zainudin Amali menyampaikan itu merupakan urusan pemerintah. "Ini tugas Kementerian Luar Negeri. Saya meyakini Kemenlu bisa menangani ini. Kemenlu sudah berpengalaman dan mampu melakukan sesuai apa yang disiapkan," bebernya. (R-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat