visitaaponce.com

Bayer Leverkusen Melaju ke Final DFB Pokal, Xabi Alonso Puas

Bayer Leverkusen Melaju ke Final DFB Pokal, Xabi Alonso Puas
Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso(AFP/INA FASSBENDER)

BAYER Leverkusen melangkah ke final DFB Pokal. Tiket ke final diraih skuad asuhan Xabi Alonso itu usai mengalahkan Fortuna Duesseldorf 4-0 pada laga semifinal di Stadion Bay Arena, Kamis (4/4) dini hari WIB.

Leverkusen memegang kendali penuh dari awal hingga akhir menghadapi lawan yang bermain di Divisi II itu.

Jeremie Frimpong membuka skor bagi tuan rumah ketika laga berusia tujuh menit. Amine Adli menambahkan satu gol lagi pada menit ke-20. Dengan lima gol sejauh ini, Adli menjadi pencetak gol terbanyak di Piala Jerman musim ini.

Baca juga : Bayer Leverkusen vs Fortuna Duesseldorf: Dua Gol Florian Wirtz Pastikan Leverkusen ke Final DFB Pokal

Florian Wirtz menambahkan gol ketiga 10 menit sebelum jeda dan menggandakan golnya pada menit ke-60 untuk memastikan kemenangan yang nyaman bagi tim asuhan Alonso.

Kemenangan tersebut memperpanjang rekor tidak terkalahkan Leverkusen menjadi 40 pertandingan musim ini. Mereka juga menjaga impian treble tetap hidup untuk ambisi mengukir sejarah. Pasalnya, Leverkusen hanya memiliki dua trofi utama sepanjang sejarah klub.

Gelandang Leverkusen Granit Xhaka berjanji dia dan rekan-rekannya bakal melakukan segala upaya untuk mewujudkan impian para suporter setelah bertahun-tahun kemarau trofi. 

Baca juga : Menang Adu Penalti Atas St Pauli, Fortuna Duesseldorf ke Semifinal DFB Pokal

Alonso pun puas dengan pencapaian ke final.

“Final selalu istimewa. Kami akan siap namun kami perlu menikmati momen ini," kata Alonso.

Leverkusen pernah menjuarai DFB Pokal pada edisi 1993 tetapi setelah itu hanya menjadi runner up tiga kali.

Di Bundesliga, Leverkusen, saat ini, unggul 13 poin dari peringkat kedua Bayern Munich dengan tujuh pertandingan tersisa dan berpeluang besar untuk juara.

Di final DFB Pokal, Leverkusen akan menghadapi tim divisi II Kaiserslautern, yang pada laga semifinal lainnya mengalahkan tim divisi III Saarbruecken. (AFP/Z-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat