visitaaponce.com

Xabi Alonso Puas Bayer Leverkusen Raih 2 Gelar di Musim 20232024

Xabi Alonso Puas Bayer Leverkusen Raih 2 Gelar di Musim 2023/2024
Reaksi pelatih kepala Bayer Leverkusen Spanyol Xabi Alonso selama pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Liga Eropa UEFA antara AS Ro(Filippo MONTEFORTE / AFP)

BAYER Leverkusen meraih gelar ganda pertamandalam sejarah klub. Die Werkslef mengawinkan titel Bundesliga dan Piala Jerman DFB Pokal.

Leverkusen mengangkat Piala Jerman usai kemenangan di laga final 1-0 atas Kaiserslautern, Minggu (26/5) dini hari. Sang kaptem Granit Xhaka mencetak satu-satunya gol di laga itu.

Musim penuh pertama Xabi Alonso sebagai pelatih diakhiri dengan gelar ganda Bundesliga dan Piala Jerman, final Liga Europa, dan rekor hanya satu kekalahan dalam 53 pertandingan.

Baca juga : Xabi Alonso jadi Kandidat Kuat Gantikan Xavi Hernandez di FC Barcelona

“Itu adalah kemenangan yang pantas. Kami bisa saja menambah satu gol lagi, namun secara keseluruhan kemenangan ini layak kami dapatkan. Kami mengangkat trofi setelah kami gagal melakukannya pada final Liga Europa. Pujian untuk tim karena memenangi gelar ganda ini," kata CEO Leverkusen, Fernando Carro, seperti dilansir Sky Sports.

Leverkusen mampu bangkit usai kalah 0-3 dari Atalanta di final Liga Europa beberapa haso sebelumnya. Itu menjadi kekalahan pertama mereka di musim ini setelah mencatatkan rekor dalam 51 pertandingan.

Trofi Piala Jerman kali ini merupakan kemenangan kedua Leverkusen setelah edisi 1993 silam.

Baca juga : Atalanta Juara Liga Europa: Ini Taktik Jitu Gasperini Nodai Kesempurnaan Leverkusen

"Saya memerlukan lebih banyak waktu untuk memahaminya. Itu adalah musim impian. Dapat merayakannya di sini sungguh luar biasa, kami perlu menikmatinya," kata Alonso.

Alonso merayakan kemenangan di stadion diiringi dengan riuhnya nyanyian oleh para suporter.

Alonso memastikan akan bertahan di Leverkusen musim depan. Dia menolak minat dari Liverpool, Bayern Muenchen, dan Real Madrid.

Baca juga : Atalanta Juara Liga Europa : Xabi Alonso Terkejut Permainan Taktis La Dea

"Tentu saja saya senang, namun saya sangat bangga dengan para pemain. Gelar ganda ini sangat pantas saya dapatkan," kata pelatih asal Spanyol itu.

Laga final tersebut menguji skuad asuhan Alonso karena Leverkusen jarang melakukannya musim ini. Pasalnya, Leverkusen terpaksa bermain 10 orang di akhir babak pertama setelah kartu kuning kedua dari bek tengah Odilon Kossounou.

Di Stadion Olimpiade Berlin yang akan menjadi tuan rumah final Euro 2024 itu, Leverkusen memastikan kemenangan melalui sepakan keras Granit Xhaka pada menit ke-17.

Leverkusen sepanjang laga terlihat terlalu kuat bagi Kaiserslautern. Mereka mengendalikan permainan meski bermain dengan 10 pemain. Kaiserslautern jarang memberikan ancaman meski unggul jumlah pemain. (Dhk)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat