visitaaponce.com

Stephanie Rice Jadi Pelatih Renang Khusus

Stephanie Rice Jadi Pelatih Renang Khusus
Perenang asal Australia Stephanie Rice menutup rangkaian program Family By JW Marriott Asia-Pasific di Hotel JW Marrito Surabaya.( FOTO JW MARRRIOT)

PERENANG Australia, Stephanie Rice, berbagi kiat dan inspirasi tentang gaya hidup sehat ketika berkunjung ke Surabaya pada 23-24 Agustus. Peraih tiga emas Olimpiade ini akan menjadi ambasador bagi program Family by JW Asia-Pasifik yang diselenggarakan JW Marriott Surabaya.

"Saya sangat senang bisa berbagi pengetahuan dan pengalaman saya dengan generasi baru dan keluarga mereka," ujar perempuan kelahiran 17 Juli 1988 tersebut.

Rice akan menjadi master bagi keluarga yang mengambil paket khusus untuk pelatihan renang, latihan kebugaran, termasuk pengalaman eksklusif untuk anggota program loyalitas Marriott Bonvoy. Kelas master akan berlangsung di setiap JW Marriot Asia-Pasifik.

"Saya berharap dapat menginspirasi orang lain untuk menjalani kehidupan yang sehat, bahagia, dan memuaskan. Saya selalu berusaha mendorong orang untuk keluar dari zona nyaman mereka dan mencoba hal-hal baru karena saya tahu secara pribadi betapa berharganya hal itu," kata pemegang rekor dunia yang memutuskan pensiun pada 2014. Stephanie Rice menarik perhatian publik Australia pertama kalinya pada 2006 di usia 17 tahun saat menggondol emas di Melbourne Commonwealth Games. Dia menggondol tiga medali emas di Olimpiade Musim Panas 2008 di Beijing dan dianugerahi medali Orde Australia pada 26 Januari 2009. (RO/H-3)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Triwinarno

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat