visitaaponce.com

Terintegrasi, Pengguna Grab Bisa Jadi Nasabah Superbank

Terintegrasi, Pengguna Grab Bisa Jadi Nasabah Superbank
Ilustrasi.(ANTARA/MUHAMMAD ADIMAJA)

PT Super Bank Indonesia atau Superbank meluncurkan fitur baru yang terintegrasi ke ekosistem Grab. Dengan integrasi tersebut, pengguna dapat membuka rekening Superbank melalui aplikasi Grab.

"Kami percaya kehadiran Superbank di Grab tidak hanya memberikan kemudahan akses layanan perbankan bagi pengguna dan mitra Grab, tetapi juga mendukung mereka dalam menabung dan mengelola keuangan dengan lebih baik," ujar Presiden Direktur Superbank Tigor M. Siahaan di Jakarta, Rabu (19/6).

Integrasi itu, lanjutnya, juga akan memudahkan pengguna aplikasi Grab, utamanya yang belum terlayani oleh perbankan untuk bisa mengakses fasilitas dari Superbank. Hal tersebut turut membantu perusahaan menjaring lebih banyak nasabah.

Baca juga : Jadi Momen Paling Diminati, Transaksi Shopee Live Melonjak 44 Kali pada Waktu Sahur

Tigor mengatakan, nasabah yang mengakses Superbank di aplikasi Grab juga akan mendapatkan banyak benefit. Superbank menawarkan bunga 6% per tahun untuk tabungan dan diskon 75% untuk setiap layanan GrabBike dan GrabFood.

Di kesempatan yang sama, Country Managing Director Grab Indonesia Neneng Goenadi mengatakan, berkat integrasi tersebut, Grab dapat ambil peran untuk meningkatkan inklusi keuangan nasional. Apalagi integrasi itu turut menawarkan layanan akses perbankan yang mudah, cepat, dan aman.

"Grab itu memiliki visi yang sama dengan Superbank, memberikan kesempatan ke semua lapisan masyarakat dan UMKM untuk bisa mendapatkan income. Kita ingin masyarakat Indonesia yang unbankable itu bisa dilayani," jelasnya. (Z-6)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat