visitaaponce.com

Kerap Menolong, Rey Utami Tuai Pujian dari Netizen

Kerap Menolong, Rey Utami Tuai Pujian dari Netizen
Rey Utami membeli sapi kurban berjenis Limosin dengan berat hampir 1 ton untuk dibagikan kepada warga Sentul.(Ist)

SELEBRITAS cantik Rey Utami belakangan ini menuai banyak pujian dari netizen karena kerapkali menolong orang yang ditemuinya.

Hal itu terungkap dalam unggahan TikTok pribadinya @reyutami1 dan Instagram pribadinya @reyutami.

Di TikTok, Rey Utami membagikan sejumlah konten video berbagi yang jarang dilakukan konten kreator lain seperti memborong dagangan tukang sayur dan buah.

Baca juga: Pesinetron Arbani Yasiz Bertemu Salah Satu Capres di GBK, Ngobrol Soal Ini

Rey Utami terlihat semangat dan ceria membeli belanjaan sayur, buah, dan petai.

Bahkan Rey Utami membayar lebih dari harga yang seharusnya dengan niat agar pedagang tersebut lebih untung banyak.

"Aku membayar lebih dari harga yang seharusnya aku bayar saat membeli dagangan mereka. Aku ingin membantu menyejahterakan ekonomi mereka," kata Rey Utami, saat ditemui di kawasan Sentul, Jabar, Rabu (28/6).

Dalam video lainnya di media sosial, Rey Utami mengajak orang-orang bermain dan diakhiri dengan membagi-bagikan uang jajan kepada siapa saja yang kebetulan lewat di depan restonya, Rumah Kuliner Reyutami.

"Orang-orang itu random aja, siapa yang kebetulan lewat atau lagi berada di area restoran aku, pasti aku ajak main games dengan hadiah uang jajan," tuturnya.

Baca juga: Naura Ayu Raih Penghargaan Indonesia’s Beautiful Women (IBW)

Tidak hanya itu, Rey Utami bahkan tidak segan untuk pergi sendiri ke pangkalan pasir membeli pasir yang kemudian dimasukkan ke mobil sport miliknya.

Di sana para tukang angkut pasir pun terlihat gembira dengan kehadiran Rey Utami yang menghibur dan memberikan uang tambahan bagi para tukang angkut pasir.

"Saat ini aku membuat video konten yang menghibur sekaligus mengajak penonton TikTok dan video Instagram aku untuk berbagi dengan orang lain," jelasnya.

Ia juga memberikan sejumlah uang bagi netizen yang mengirimkan pesan melalui fitur direct message (DM) Instagram.

"Macam-macam kebutuhan mereka, ada yang buat beli popok, susu bayi dan lain-lain," ucap mantan pembawa acara dan penyanyi tersebut.

Terakhir, menjelang Idul Adha, Rey Utami sudah membeli sapi kurban berjenis Limosin dengan berat hampir 1 ton untuk dibagikan kepada warga Sentul. (RO/S-2) 
 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sidik Pramono

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat