visitaaponce.com

5 Fakta Menarik Film Terbaik FFI 2023 Women from Rote Island

5 Fakta Menarik Film Terbaik FFI 2023 Women from Rote Island
Film ini mengungkap kekerasan seksual yang dialami pekerja migran.(Instagram Bintang Cahaya Sinema)

FILM Women from Rote Island karya sutradara Jeremias Nyangoen berhasil menjadi film terbaik di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2023. Berikut ini sederet fakta menarik dari film itu.

1. Menangkan 4 Piala Citra

Joseph Christoforus menangkan Piala Citra untuk sinematografi terbaik. (Sumber: IG Bintang Cahaya Sinema)

 

Baca juga : Ini Deretan Dewan Juri untuk FFI 2023

Film tersebut total mendapatkan empat Piala Citra dari total empat nominasi yang diraih. 

Ketiga kemenangan didapat dari kategori sutradara terbaik, penulis skenario asli terbaik yang didapat oleh Jeremias Nyangoen, serta sinematografi terbaik oleh Joseph Christoforus Fofid.

2. Menulis naskah selama 2 tahun

Baca juga : Prilly Latuconsina Menangis Masuk Nominasi FFI 2023

Jeremias Nyangoen, sutradara Women from Rote Island. (Sumber : IG Festival Film Indonesia)

 

Jeremias Nyangoen, sang sutradara mengatakan, naskah film tersebut ditulis hampir dua tahun.

Baca juga : Laura Basuki dan Chicco Kurniawan Ditunjuk Jadi Duta FFI

“Saya menulis naskah ini hampir dua tahun. Perjuangannya begitu luar biasa. Para pemain saya bukanlah aktor,” kata Jeremias Nyangoen seusai kemenangan ketika berjumpa dengan media di Ciputra Artpreneur Jakarta, Selasa (14/11/23) malam.

3. Film pertama 

Women from Rote Island diproduseri Rizka Shakira dengan rumah produksi Bintang Cahaya Sinema dan Langit Terang Sinema. Kemenangan empat Piala Citra dari empat kategori yang dinominasikan pun membuat Rizka dan seluruh tim film Women from Rote Island terharu.

“Perjuangan kami hingga detik ini luar biasa. Film pertama kami lalu mendapatkan Piala Citra. Kami berada di titik ini mutlak karena Allah,” kata Rizka.

Baca juga : Laura Basuki Jadi Duta Festival Film Indonesia 2023

4. Menang JFW 2023 dan tayang di Busan

Sebelumnya, Women from Rote Island juga memenangkan Direction Award di Jakarta Film Week (JFW) 2023. Film tersebut juga merupakan salah satu film yang ditayangkan di Busan International Film Festival 2023 dalam program Renaissance of Indonesian Cinema.

5. Kisah TKI Ilegal di Malaysia

Women from Rote Island mengikuti kisah Martha, yang setelah sembilan hari, Martha, Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ilegal di Sabah, Malaysia, akhirnya dipulangkan. Hal tersebut menggenapi pesan terakhir Abram yang tidak biasa kepada istrinya, Orpa, "Tidak akan ada pemakaman sampai Martha kembali."

Kembalinya Martha membawa sukacita bagi Orpa dan putri bungsu mereka, Berta, serta Damar-jati, mantan pacar Martha di SMA. Namun, sekembalinya Martha ke Indonesia, ia berada dalam kondisi yang berbeda dari yang diharapkan setelah dua tahun bekerja di luar negeri. 

Baca juga : Slamet Rahardjo Terkejut Masih Dapat Piala Citra

Sesuatu terjadi padanya selama menjadi buruh sawit. Sebagai kepala keluarga, Orpa harus menjadi ibu yang kuat dan tangguh. Ia berupaya memulihkan kondisi mental Martha sambil menghidupi kedua anak perempuannya dengan memproduksi gula aren untuk dijual di pasar. (Z-4)

 

Baca juga : Termasuk Film Panjang Terbaik, Nana Bawa Pulang 5 Piala Citra

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat