visitaaponce.com

Rayakan Hari Pahlawan, Google Doodle Tampilkan Ismail Marzuki

Rayakan Hari Pahlawan, Google Doodle Tampilkan Ismail Marzuki
Google Doodle Ismail Marzuki(google.com)

DALAM rangka Hari Pahlawan, Google Doodle menampilkan sosok pahlawan nasional Ismail Marzuki.

Dalam doodle pada hari ini, Rabu (10/11), Ismail Marzuki ditampilkan sedang bermain biola lengkap dengan gambar not balok.

Komponis kelahiran 11 Mei 1914 itu melakukan debutnya di bidang musik dengan menciptakan lagu O Sarinah pada 1931 di usia 17 tahun.

Baca juga: Perubahan Dunia Pendidikan Libatkan Banyak Pihak

Musisi yang ditetapkan sebagai pahlawan nasional pada 2004 itu bisa memainkan sejumlah alat musik antara lain gitar, saxophone, dan harmonium.

Ismail Marzuki menulis banyak lagu patriotik di masa perjuangan kemerdekaan pada 1940-an dan 1950-an

Lagu karyanya yang paling ternama adalah Rayuan Pulau Kelapa dan Halo Halo Bandung.

Ismail Marzuki disebut menulis lebih dari 200 lagu sepanjang kariernya termasuk Gugur Bunga di Taman Bakti dan Selendang Sutera.

Selain berkarya di bidang musik, Ismail Marzuki juga aktif dalam berjuang melawan penjajahan Jepang dan Belanda.

Di masa penjajahan Jepang, Ismail Marzuki aktif bersama orkestra radio Hozo Kanri Keyku, radio militer Jepang. Dia kemudian melanjutkan kiprahnya di radio bersama Radio Republik Indonesia (RRI).

Ketika RRI dikuasai Belanda pada 1947, Ismail Marzuki menolak bekerja sama dengan penjajah. Dia memutuskan keluar dari RRI sebelum kembali bekerja di sana setelah radio itu diambil alih pemerintah Indonesia.

Ismail Marzuki wafat di Jakarta pada 25 Mei 1958.

Nama Ismail Marzuki diabadikan di Jakarta sebagai nama taman dan pusat kebudayaan, Taman Ismail Marzuki. (OL-1)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat