visitaaponce.com

Pemudik via Merak, Bisa Manfaatkan Pelabuhan Ciwandan

Pemudik via Merak, Bisa Manfaatkan Pelabuhan Ciwandan
Ilustrasi kepadatan di Pelabuhan Merak(ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

KEMENTERIAN Perhubungan (Kemenhub) akan mengoperasikan Pelabuhan Ciwandan di Cilegon, Banten, pada saat arus mudik Lebaran 2023. Langkah ini untuk mengurai kepadatan di Pelabuhan Merak saat menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung.

Berdasarkan hasil survei Kemenhub, pada lebaran tahun ini diprediksi puncak pergerakan di lintas penyeberangan Merak bakal mencapai lebih dari 42 ribu kendaraan. Jumlah ini lebih tinggi dibandingkan dengan puncak arus kendaraan yang terjadi pada H-3 lebaran tahun lalu yang mencapai 37 ribu lebih kendaraan.

"Manajemen mudik tahun ini harus lebih baik dari tahun lalu. Khusus di penyeberangan akan digunakan Pelabuhan Ciwandan saat pelaksanaan arus mudik," ujar Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Hendro Sugiatno saat konferensi pers di Kemenhub, Senin (13/3).

Baca juga: Cara Daftar Mudik Gratis Kemenhub

Ia menuturkan akan disiapkan 12 kapal roll on-roll off (roro) dari Pelabuhan Ciwandan ke Bakauheni. Serta, tiga kapal besar dari Pelabuhan Ciwandan ke Pelabuhan Panjang, Lampung untuk arus mudik dan arus balik.

Tiga kapal besar itu berasal satu unit dari PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PELNI (Persero) dan dua kapal PT ALP Petro Industry. Total ada 15 unit kapal yang disiapkan dari Pelabuhan Ciwandan.

Baca juga: Arus Mudik di Pelabuhan Merak Diperkirakan Capai 42 Ribu Kendaraan

"Mudah-mudahan nanti di penyeberangan nanti dapat terbagi dengan baik," harap Hendro.

Ia menambahkan pemudik yang menggunakan sepeda motor juga akan diarahkan menyebrang dari Pelabuhan Ciwandan. Sehingga tidak terfokus di Pelabuhan Merak saja. (Ins/Z-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat