visitaaponce.com

Paramabira Bersinar di Panggung Internasional di SingNPray Kobe

Paramabira Bersinar di Panggung Internasional di Sing'N'Pray Kobe
Paramabira(MI/HO)

SETELAH absen selama tujuh tahun, Paramabira (Paduan Suara Mahasiswa Bina Nusantara) kembali bersinar di panggung internasional dengan mengikuti Sing'N'Pray Kobe ke-3 yang diselenggarakan oleh Interkultur, lembaga terkemuka dalam kompetisi paduan suara sejak 1988. 

Sebelum kompetisi dimulai, Paramabira telah memperkaya pengalaman budaya dengan tampil dalam pertunjukan bersama paduan suara dari Taiwan, Tiongkok, Korea Selatan (Korsel), dan San Fransisco, Amerika Serikat (AS) di Duo Kobe. Masing-masing paduan suara membawakan lagu-lagu khas dari negara asal mereka, menambah semarak kegiatan tersebut.

Paramabira memukau penonton dengan melodi-melodi menawan dari Indonesia, termasuk Marendeng Marampa dan Paris Barantai. 

Baca juga : Lagi, Mahasiswa Binus ASO School of Engineering Ikuti Shell Eco-marathon

Mereka tampil di kategori Music of Spirit & Faith dengan membawakan 4 lagu: Alleluia (Tomoaki Yokoyama), Hope, Faith, Life, Love (Eric Whitacre), Canticum Novum (Ivo Antognini), dan Gayatri (Bagus S. Utomo). Hasilnya, Paramabira berhasil mencatatkan sejarah dengan meraih Gold Diploma level VII dengan skor fantastis 26.75, memecahkan rekor skor tertinggi dalam sejarah kompetisi Sing'N'Pray Kobe.

Para anggota tim Paramabira tidak lupa untuk mengucapkan rasa terima kasih kepada konduktor dan direktur musik mereka, Rainier Revireino, serta kepada 37 penyanyi berbakat dan dukungan dari sponsor seperti Galeri 24, Infolog, dan CAR Life Insurance.

Beberapa pencapaian luar biasa Paramabira termasuk juara pertama di Kategori Musica Sacra dalam Kompetisi Paduan Suara Universitas Parahyangan IV di Bandung pada 2007. 

Baca juga : Meriahkan HUT Ke-35, Universitas BSI Gelar Sobi Fest 2023

Mereka juga berhasil meraih juara kedua dalam kategori Paduan Suara Campuran dan juara ketiga dalam kategori Lagu Rakyat di 26th International de Musica de Cantonigros, Spanyol pada 2008.

Prestasi lainnya termasuk kemenangan mutlak dan penghargaan emas di kategori Sakral dalam 24th Praga Cantat International Choir Competition di Praha pada 2010. 

Di Italia, pada 24th Grand Prix Seghizzi Singing Choral Competition, Paramabira memperoleh gelar Juara Besar dan meraih peringkat tertinggi dalam beberapa kategori, termasuk di antaranya Renaissance, Abad ke-19, dan Abad ke-20 pada 2012.

Baca juga : Pyridam Farma dan Binus University Galer PYFA Venture Competition

Tidak hanya itu, pada 2017, Paramabira berhasil meraih peringkat kedua dalam kategori Campuran dan Suara Sama dalam 14th Internationale Koorwerstrij Vlaanderen (IKV), Belgia. Mereka juga mendapatkan penghargaan Paduan Suara untuk Penampilan Terbaik dari Karya Wajib serta hadiah dari penonton.

Di era virtual, Paramabira tetap menunjukkan keunggulannya dengan meraih juara kedua di Kategori Pemuda Campuran dalam Kompetisi Paduan Suara Festival Jean Sibelius dan menjadi pemenang kategori serta meraih juara pertama di berbagai kategori seperti Paduan Suara Virtual, Musik Sakral, dan Paduan Suara Campuran dalam Kompetisi Paduan Suara Internasional Rimini, yang keduanya diadakan secara daring pada 2021.

Prestasi dan dedikasi Paramabira menegaskan posisinya sebagai salah satu paduan suara terkemuka di Indonesia yang terus memperjuangkan keunggulan di panggung internasional.

Baca juga : Mahasiswa Hukum UGM Torehkan Prestasi di Nasional Philip C. Jessup Competition 2024

Paramabira sendiri didirikan pada 26 November 1990 sebagai Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas BINUS, Indonesia. Di bawah bimbingan Rainier Revireino sebagai Direktur Musik dan Konduktor, paduan suara ini telah meraih beberapa prestasi nasional dan internasional yang membanggakan.

Kembalinya Paramabia dengan gemilang menjadi bukti nyata dari dedikasi dan kerja keras mereka dalam menyuarakan keindahan musik Indonesia di panggung internasional. (RO/Z-1)

 

Baca juga : Agincourt Resources Undang Mahasiswa Pertambangan Ikut OlympiAR 2024

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat