visitaaponce.com

Tingkat Kesadaran Kesehatan Gigi dan Mulut Masyarakat Masih Rendah

Tingkat Kesadaran Kesehatan Gigi dan Mulut Masyarakat Masih Rendah
Kesadaran masyarakat sehatan gigi(Freepik)

TINGKAT kesadaran masyarakat terkait gigi dan mulut di masih sedikit. Sehingga dibutuhkan edukasi kesehatan masyarakat semakin diperluas.

Berdasarkan hasil Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023 menunjukkan bahwa setengah dari penduduk Indonesia dalam satu tahun terakhir mengeluh mempunyai masalah gigi dan mulut, di mana provinsi Sulawesi barat menempati urutan proporsi tertinggi, sedangkan terendah adalah Bali.

Sekitar 56,9% masyarakat yang mengaku mempunyai masalah kesehatan gigi dan hanya 11,2% yang berobat ke tenaga medis untuk mengatasi masalah tersebut.

Baca juga : Jangan Lupakan Kebersihan Mulut Selama Puasa

"Saya berharap bahwa upaya perluasan intensitas pelayanan Edukasi Kesehatan Masyarakat makin meluas dan secara proaktif dilakukan intensif di segala lini, termasuk di seluruh institusi pendidikan sedari tingkat dasar," kata Dokter Gigi Umum dan Estetika RS Permata Pamulang dan RS YPK Mandiri Menteng Jakarta Pusat drg. R.Ngt. Anastasia Ririen Pramudyawati saat dihubungi, Rabu (12/6).

Selain itu, lanjut Anastasia, melalui semua media maupun wahana yang menjangkau seluruh lapisan masyarakat hingga pelosok Negeri hingga menjangkau lini keluarga, agar target penerima informasi semakin meluas, dan makin banyak anggota masyarakat yang teredukasi.

"Dengan harapan bahwa perubahan pola pikir terkait kesehatan tersebut dapat mengubah pola perilaku hidup sehat masyarakat sehari-hari sehingga berimbas positif bagi peningkatan status kesehatan masyarakat Indonesia secara umum dan meluas," ungkapnya.

Ketika tingkat pemahaman dan kesadaran masyarakat terkait kesehatannya makin meningkat, maka salah satu indikator keberhasilannya adalah ketika masyarakat telah sampai pada tahapan merasa bertanggung jawab atas kesehatan dirinya sendiri. Di tahap itu, maka upaya preventif di bidang kesehatan menjadi utama. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat