visitaaponce.com

Kasus Kecelakaan Ferrari di Senayan Berakhir Damai, Polisi Hentikan Penyidikan

Kasus Kecelakaan Ferrari di Senayan Berakhir Damai, Polisi Hentikan Penyidikan
Penampakan mobil Ferrari merah yang ringsek setelah menabrak lima kendaraan di ruas Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta.(Istimewa)

POLDA Metro Jaya resmi mengeluarkan surat perintah penghentian penyidikan (SP3) terkait kasus pengemudi mobil Ferrari berinisial RAS, 29, yang menabrak lima kendaraan di sekitar lampu merah Bundaran Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Jhonny Eka mengatakan, penghentian penyidikan tersebut dilakukan karena pelaku dan korban sudah sepakat untuk berdamai.

"Iya sudah dihentikan karena sudah ada perdamaian kedua belah pihak," kata Jhonny saat dihubungi, Rabu (25/10).

Baca juga : Polda Metro Jaya Kirimkan Berkas Perkara Pemerasan Firli Bahuri Pekan Ini

Kendati demikian, Jhonny tidak menyebut alasan kedua belah pihak tersebut berdamai. Namun, ia mengatakan, mereka sudah tidak mau melanjutkan proses hukum terkait kasus tersebut.

"Sudah sepakat kedua belah pihak," ujar Jhonny.

Kronologi Ferrari tabrak kendaraan di Sudirman

Diberitakan sebelumnya, sebuah mobil Ferrari berwarna merah menabrak lima kendaraan di ruas Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya sebelum lampu merah Bundaran Senayan, pada Minggu (8/10), sekitar pukul 03.30 WIB.

Baca juga : Lawan Arah Hindari Polisi, Pemotor Tewas Tertabrak di JLNT Casablanca

Berdasarkan keterangan saksi, kecelakaan bermula saat Ferrari yang dikemudikan RAS melaju dari arah utara menuju ke selatan. Lantas mobil Ferrari itu langsung menabrak kendaraan yang sedang berhenti menunggu lampu merah.

"Sebelum sampai lampu merah Bundaran Senayan dan diduga kurang hati-hati serta konsentrasi, Ferrari menabrak lima kendaraan," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Jhoni Eka Putra, Minggu (8/10).

Kelima kendaraan tersebut yakni mobil Toyota Avanza (taksi), mobil Honda Brio, sepeda motor Honda Beat, sepeda motor Benelli Sport, dan sepeda motor Honda Verza.

Baca juga : Polisi Naikan Status Kasus Kematian Anak Artis Tamara Tyasmara ke Penyidikan

Akibat kecelakaan itu, seorang pengendara motor Benelli Sport berinisial RJC dan seorang penumpang motor Honda Verza inisial N mengalami luka-luka.

"Kedua korban di bawa ke RS Muhammadiyah, Taman Puring, Jakarta Selatan," kata dia. (Z-4)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat