visitaaponce.com

East Quarter Hadirkan Beragam Kuliner Asia dalam Satu Restoran

East Quarter Hadirkan Beragam Kuliner Asia dalam Satu Restoran
East Quarter menghadirkan 'melting pot' destinasi kuliner Pan Asian untuk menciptakan pengalaman istimewa.(Ist)

SEBAGAI kota terbesar di Indonesia, Jakarta memegang peran utama menjadi pusat bagi ragam kuliner Indonesia dari seluruh negeri.

Dalam perjalanannya, Jakarta juga bertransformasi menjadi sebuah metropolis yang memikat, menjadi rumah bagi berbagai kuliner dari seluruh Asia, seperti hidangan khas dari Korea, Jepang, Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura, dan masih banyak lagi.

Pada Desember 2023, Jakarta menyambut kehadiran restoran terbaru yang akan mengubah cara kita menikmati hidangan Asia.

Baca juga: Uncle Ben’s 23 Resto & Bar, Tempat Nongkrong Pas untuk Komuntas Biker

East Quarter, yang berlokasi strategis di Lower Ground (LG), East Mall Grand Indonesia, Jakarta Pusat, memperkenalkan pengalaman kuliner Pan Asian yang jarang ditemukan di Kota Jakarta.

East Quarter hadir dan memperkenalkan diri sebagai melting pot destinasi kuliner Pan Asian untuk menciptakan pengalaman kuliner Asia yang istimewa.

Para chef menggunakan bahan-bahan terbaik dan memadukan berbagai hidangan lokal dari berbagai jenis masakan Asia untuk menciptakan cita rasa yang lebih lezat dan istimewa.

“Kami juga memberikan sentuhan modern dalam penyajian makanan, dengan perhatian khusus pada food plating untuk menghadirkan estetika yang menawan,” ujar Hartono Moe, Head of Marketing dari East Quarter dalam keterangan, Jumat (29/12/2023).

Baca juga:  Platinum Resto & Cafe Rebranding, Buka Outlet dengan Konsep Baru

Pengunjung akan menemukan perpaduan unik dari menu-menu lokal Indonesia yang comforting, masakan Korea yang berani, dan menu makanan Jepang yang elegan.

Selain itu, kelezatan bumbu Vietnam yang segar, dan aroma kaya dari masakan Thailand yang eksotis, menu dengan dengan pengaruh masakan peranakan dan berbagai negara Asia lainnya.

Setiap hidangan yang disajikan telah diolah dengan cermat oleh tim chef East Quarter untuk memastikan kualitas dan kelezatan yang konsisten.

“East Quarter ingin menekankan nilai yang unik bagi pengunjung. Hidangan Asia favorit semua orang dapat diangkat dan dipadukan dengan elemen-elemen Asia lainnya untuk menciptakan cita rasa unik," ujar Hartono.

Baca juga: Waroeng Steak & Shake Masuk Pilihan Konsumen untuk Restoran Steak Halal

"Ini untuk menjadikan setiap menu makanan dan minuman di sini memiliki identitas yang berbeda dari restoran lain,” terangnya. 

Ia menambahkan, semua staf East Quarter telah terlatih untuk memberikan 5-star standard of service untuk menjamu pengunjung dengan suasana ramah secara profesional dan memastikan pengalaman dining yang berkesan.

Pengunjung dapat berkunjung setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 22.00, untuk menikmati hidangan dari berbagai negara di Asia sepanjang hari. (RO/S-4)

 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat