visitaaponce.com

TNI AL Gencar Laksanakan Vaksinasi Gratis untuk Masyarakat Maritim

TNI AL Gencar Laksanakan Vaksinasi Gratis untuk Masyarakat Maritim  
(MI/Heri Susetyo)

PRAJURIT Korps Marinir TNI Angkatan Laut bersama Dinas Kesehatan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo gencar melaksanakan vaksinasi gratis untuk masyarakat maritim. Pekan Serbuan Vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat maritim itu dilakukan di Balai Desa Pabean, Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo, Rabu (30/6). Sebanyak 500 dosis vaksin Sinovac disiapkan di sana untuk pelayanan vaksinasi gratis pada masyarakat.
 
"Serbuan Vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat maritim ini untuk menyukseskan program vaksinasi pemerintah untuk mencegah penyebaran covid-19 yang saat ini melonjak," kata koordinator lapangan vaksinasi Letkol Marinir Agus Haryanto.

Agus menambahkan, kegiatan vaksinasi ini melibatkan 50 tenaga kesehatan gabungan dari Korps Marinir TNI AL dan Dinkes Sidoarjo. Vaksinasi oleh TNI AL ini sudah dilakukan sejak awal Maret di sejumlah tempat hingga beberapa hari ke depan.

Baca Juga: 14 Juta Bahan Baku Vaksin Tiba, Siap Digunakan Bulan Depan
 
Wakil Bupati Sidoarjo Subandi yang hadir menambahkan, kegiatan vaksinasi covid-19 kali ini untuk menyukseskan program satu juta vaksinasi sehari dari pemerintah pusat. Dikatakannya vaksinasi covid-19 juga dilakukan di seluruh kecamatan.

''Kalau Sidoarjo capaian vaksinasi covid-19 hampir 40%, kalau lansia sudah selesai vaksinasi," kata Subandi.
 
Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, kata Subandi, akan terus melakukan vaksinasi kepada masyarakat Sidoarjo. Dengan vaksinasi ini diharapkan imunitas tubuh masyarakat Sidoarjo akan meningkat. 

Namun dirinya tetap meminta masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran covid-19. Masyarakat diharap dapat menjaga diri sendiri sebelum menjaga orang lain dari penyebaran virus tersebut. (HS/OL-10) 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat