visitaaponce.com

Wisatawan asal Tiongkok Hilang di Long Pink Beach Labuan Bajo

Wisatawan asal Tiongkok Hilang di Long Pink Beach Labuan Bajo
Seorang anak berlari di pasir di kawasan wisata Wae Cicu, Labuan Bajo.(MI/Palce Amalo.)

SEORANG wisatawan asal Tiongkok bernama Yi Liu, 27, dikabarkan hilang di Pantai Long Pink Beach Labuan Bajo yang terletak di sisi utara Pulau Padar, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Selasa (3/10). Yi Liu hilang sejak pukul 10.00 Wita saat berwisata bersama rekan-rekannya di pantai tersebut.

"Kronologi yang kami dapatkan dari Kapten Kapal Wisata Qifadzah 03 sekitar pukul 08.30 membawa korban dan rombongan tiba di mooring Pantai Long Pink Beach. Selanjutnya kapten kapal menyarankan agar seluruh penumpang  turun untuk menikmati keindahan alam pantai," kata Kepala Kantor Basarnas Maumere Supriyantoi Ridwan selaku SMC (SAR Mission Coordinator).

Baca juga: ISPA di Kota Bengkulu Naik Menjadi 11.769 Kasus

Pada pukul 10.00 seluruh wisatawan diminta kembali ke kapal. Namun saat pendataan manifest penumpang, Yi Liu tidak ada.  

"Sesuai hasil rekaman-rekaman video, pukul 09.16 korban sedang berjalan di bibir pantai dengan menggunaan pakaian snorkeling," ujar Supriyanto  Ridwan.

Baca juga: Keindahan Alam Labuan Bajo Dipamerkan di Film Nona Manis Sayange

Setelah menerima informasi tersebut, tim SAR gabungan menuju lokasi kejadian dengan mengerahkan Kapal RIB Pos SAR Manggarai Barat. "Saat ini masih berlangsung pelaksanaan operasi SAR di Pantai Long Pink Beach Labuan Bajo, hingga pukul 16.15 pencarian masih nihil," ujarnya. (Z-2)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Wisnu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat