visitaaponce.com

Dua Ruas Tol Baru di Sumut Mulai Beroperasi, Tarif Masih Gratis

Dua Ruas Tol Baru di Sumut Mulai Beroperasi, Tarif Masih Gratis
Jalan tol Indrapura-Kisaran, Sumut.(Kementerian PUPR)

SEBANYAK dua ruas jalan tol di Sumatra Utara (Sumut) mulai beroperasi tepat di peringatan Hari Pahlawan, Jumat (10/11). Keduanya adalah ruas tol Indrapura-Kisaran dan ruas Indrapura-Lima Puluh.

"Untuk tarif masih Rp0. Kita operasikan tanpa tarif sampai menunggu Kepmen Tarif dari Kementerian PUPR, Ari Wibowo, Branch Manager Indrapura Kisaran (Inkis) PT Hutama Karya, Sabtu (11/11).

Dia menjelaskan, tepat pada 10 November 2023 atau peringatan Hari pahlawan, gerbang tol Lima Puluh ruas Indrapura-Kisaran, seksi Indrapura-Lima Puluh sepanjang 15 Kilometer mulai dibuka. Selain itu juga dibuka ruas Tebing Tinggi-Indrapura sepanjang 28 km.

Baca juga: 2 Ruas Baru Tol Trans Sumatera mulai Beroperasi 10 November

Walau pengoperasian masih tanpa tarif, pengguna jalan tetap perlu menggunakan e-Toll untuk tapping di gerbang masuk dan keluar. Sementara untuk sarana dan prasarana, dia memastikan sudah lengkap, baik di Indrapura-Kisaran, maupun seksi Indrapura-Lima Puluh.

“Sudah ada sertifikat laik beroperasi. Juga ada Kepmen Pengoperasian dari Kementerian PUPR. Kedua gerbang tol,” terang Ari Wibowo.

Lebih lanjut dia mengungkapkan, kedua ruas tol tersebut dibuka pada 10 November 2023, selain bertepatan pada momentum peringatan Hari Pahlawan juga karena sudah terbitnya aturan pengoperasian tol. Yakni berupa keputusan Menteri PUPR, pada 2 Oktober 2023.

Baca juga: Fakta Peresmian Tol Indralaya-Prabumulih, Dibangun sejak 2019

“Kita juga koordinasi ruas tol dari PT Hutama Marga Waskita (HMW), dari Tebingtinggi-Indrapura. Momen 10 November 2023 ini sangat tepat untuk dibuka operasi tanpa tarif seksi Indrapura-Lima Puluh dan juga Tebingtinggi-Indrapura,” ujarnya.

Pembangunan Rest Area

Terdapat dua Rest Area yang sedang dibangun di seksi Indrapura-Lima Puluh, tepatnya di KM 118A dan 119B. Ditargetkan saat Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 bisa difungsikan untuk masyarakat.

“Nantinya, di Rest Area akan dilibatkan UMKM lokal. Karena prioritas dari Hutama Karya itu 80 persen UMKM,” jelasnya.

Ia juga mengimbau pada masyarakat untuk tetap mengutamakan keselamatan saat melintas jalan tol. Diimbau untuk selalu berhati-hati, utamakan keselamatan, dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas.

“Estimasi waktu yang dipangkas dari Tebingtinggi-Indrapura-Lima Puluh yang tadinya dari Tebingtinggi ke Lima Puluh sekitar 1 hingga 1,5 jam, dengan dibukanya tol ini bisa ditempuh sekitar 15 hingga 20 menit,” terang Ari Wibowo.

(Z-9)


 

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat