visitaaponce.com

Dukung Pembangunan Nasional, Bank Tanah Tata Pemanfaatan Lahan di Penajam Panser Utara

Dukung Pembangunan Nasional, Bank Tanah Tata Pemanfaatan Lahan di Penajam Panser Utara
Penajam Panser Utara(Antara)

BADAN Bank Tanah Penajam Paser Utara kini sedang giat mengkoordinasikan penggunaan lahan negara di wilayah tersebut. Hal ini dilakukan guna mendukung pembangunan nasional serta kepentingan masyarakat.

Kepala Badan Bank Tanah Parman Nataatmadja menyampaikan bahwa lembaga tersebut tengah melaksanakan serangkaian kegiatan untuk mengoptimalkan pemanfaatan lahan di atas Hak Pengelolaan (HPL) di Kabupaten Penajam Paser Utara.

"Badan Bank Tanah berkomitmen untuk menyusun rencana pengembangan kawasan yang berkelanjutan, dengan memperhatikan hak penggunaan lahan dan penataan kawasan secara menyeluruh. Hal ini dilakukan dengan tujuan mengubah lahan negara yang terbengkalai menjadi kawasan yang lebih produktif untuk kepentingan masyarakat umum," kata Parman dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis (21/3).

Baca juga : Simak! Alasan yang Bikin Investor Maju Mundur Berinvestasi di Tanah Air

Parman menegaskan, dengan 4.162 hektare lahan yang telah menjadi Hak Pengelolaan Badan Bank Tanah, pihsknya telah menyiapkan sebagian lahan untuk Program Reforma Agraria, sebesar 1.873 hektare.

"Lahan tersebut akan diberikan kepada masyarakat dengan penentuan subjeknya diverifikasi oleh GTRA yang diketuai oleh Bupati. Sehingga, pemenuhan hak-hak masyarakat telah kita akomodasi," kata dia.

Namun, tantangan muncul dalam proses pelaksanaan. Sejumlah oknum yang tidak bertanggung jawab berupaya menguasai lahan Badan Bank Tanah dengan cara-cara yang tidak sah, termasuk membangun bangunan secara ilegal dan melakukan penebangan hutan secara liar.

Baca juga : Tingkatkan Kesejahteraan, Bank Tanah Serahkan Lahan 1.883 Hektar ke Warga Penajam

Project Team Leader Badan Bank Tanah Penajam Paser Utara Moh. Syafran Zamzami menambahkan, Badan Bank Tanah telah mengambil langkah-langkah persuasif untuk menertibkan situasi tersebut. Langkah tersebut melibatkan imbauan kepada pihak terkait guna memastikan keamanan dan keberlanjutan pengelolaan aset negara.

"Dengan berbagai proyek strategis nasional yang sedang dikerjakan, Badan Bank Tanah berharap dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi masyarakat sekitar melalui peningkatan nilai tanah dan pembangunan infrastruktur yang lebih baik," lanjut dia

Melalui upaya ini, Badan Bank Tanah menegaskan komitmennya untuk menjaga integritas, keadilan, dan keberlanjutan dalam pengelolaan tanah negara, serta mengajak seluruh pihak terkait untuk bersama-sama mencapai tujuan tersebut. (Z-10)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat