visitaaponce.com

Krisis Air Bersih Kembali Landa Rusun di Batam, Penghuni Resah

Krisis Air Bersih Kembali Landa Rusun di Batam, Penghuni Resah
Rusun Fanindo, Batam, yang kembali alami krisis air bersih.(Dok. Dinas Perumahan Rakyat, Permukiman, dan Pertamanan Batam)

SUPLAI air bersih ke Rumah Susun (Rusun) Fanindo, Tanjung Uncang, Batu Aji, Kota Batam, Kepulauan Riau, kembali mengalami gangguan. Pasokan air yang tidak lancar ini sudah berlangsung selama 12 hari, menyebabkan keresahan di kalangan penghuni rusun.

Humas PT Air Batam Hilir (ABH), Ginda Alamsyah, membenarkan adanya gangguan suplai air bersih di Rusun Fanindo. Penyebabnya adalah gangguan sistem kelistrikan di Dam Duriangkang. Namun, Ginda menyatakan bahwa suplai air saat ini sedang memasuki tahap pemulihan.

"Aliran memasuki tahap recovery, dan tim kami sedang berusaha maksimal untuk mengalirkan air sehingga normal kembali," katanya, Minggu (16/6).

Baca juga : DPRD Minta Pemprov DKI Bangun Rusun Khusus Penyandang Disabilitas

Meski belum dapat memastikan kapan pemulihan akan selesai, ABH berkomitmen untuk mengatasi persoalan tersebut secepat mungkin.

Sementara itu, dalam pernyataan terbarunya, Ketua Komisi III DPRD Batam, Djoko Mulyono, mengatakan bahwa skema pengelolaan air bersih di Batam terbilang rumit. Meski DPRD tidak memiliki kewenangan secara teknis, mereka tetap aktif memperjuangkan hak masyarakat melalui rapat dengan pihak terkait.

Dia mengungkapkan bahwa setiap kali diadakan Rapat Dengar Pendapat (RDP), pengelola air bersih seringkali memberikan solusi normatif seperti pengiriman mobil tangki air ke kawasan terdampak. Ia berharap PT ABH terus berbenah dan mengevaluasi pelayanan mereka.

Baca juga : Bocah 7 Tahun Tewas Jatuh dari Lantai 4 Rusun

Meski saat ini penyaluran air bersih sudah kembali normal, dalam keterangannya beberapa jam lalu, Djoko mengimbau masyarakat untuk bersabar jika kejadian serupa terulang di masa mendatang. "Sekarang ini sedang dilakukan pembangunan mesin baru di Dam Duriangkang. Setelah itu selesai, semoga saja air kembali lancar," kata dia.

Gangguan suplai air bersih ini bukan kali pertama terjadi di Rusun Fanindo. Penghuni berharap pihak terkait dapat segera menemukan solusi jangka panjang agar masalah serupa tidak terus berulang, mengingat air bersih merupakan kebutuhan vital bagi masyarakat.

(Z-9)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat