visitaaponce.com

SEA Games Usai, Kemenpora Evaluasi Cabor Prioritas Olimpiade

SEA Games Usai, Kemenpora Evaluasi Cabor Prioritas Olimpiade
Kontingen Indonesia pada SEA Games 2019 Filipina(AFP/tedaljibe)

KEMEMTERIAN Pemuda dan Olahraga akan mengevaluasi cabang olahraga (cabor) prioritas yang diproyeksikan lolos ke Olimpiade 2020 Tokyo menyusul hasil di SEA Games 2019 Filipina.

Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S Dewa Broto mengatakan, hal itu dilakukan karena ada beberapa cabor yang target medalinya meleset saat mengikuti ajang dua tahunan tersebut.

Salah satu cabor yang gagal berbicara banyak di Filipina ialah akuatik, khususnya pada disiplin renang.

Indonesia awalnya berharap bisa meraih empat medali emas dari nomor gaya punggung 50 m putra, renang perairan terbuka 10 km putra, dan gaya punggung 100 m putri, gaya punggung 200 m putra.

Namun, hanya I Gede Siman Sudartawa yang mampu membawa pulang medali emas di nomor gaya punggung 50 m putra.

Baca juga : Olimpiade 2020 Jadi Sasaran Perbakin

Melihat hal tersebut, Gatot mengatakan akan mengevaluasi secara menyeluruh para cabor prioritas, terutama para cabor yang punya kesempatan ke Olimpiade.

“Nanti akan ada evaluasi, karena hingga kini belum sempat. Nanti evaluasi akan lengkap, dan kami akan duduk bareng dengan mereka,” tutur Gatot saat dihubungi, Senin (16/12).

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali berencana akan berangkat menuju Swiss untuk melobi Presiden Komite Olimpiade Internasional (IOC) demi memuluskan rencana Indonesia jadi tuan rumah Olimpiade pada 2032. Rencananya, Zainudin akan berangkat ke Swiss pada 18 Desember mendatang.

“Saya bersama Ketua Umum NOC Indonesia akan datang ke Swiss untuk menyampaikan minat kami menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 mendatang,” tutur Zainudin kepada Media Indonesia. (OL-7)

Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat